Milenianews.com, Jakarta – Xiaomi melalui sub-merek andalannya, Redmi, kembali menghadirkan gebrakan baru di pasar perangkat wearable dengan meluncurkan Redmi Watch Move. Smartwatch ini tidak hanya hadir dengan desain modern dan elegan, tetapi juga lengkapi dengan berbagai fitur canggih yang biasanya hanya ada di perangkat kelas atas.
Melansir dari KompasTekno, perangkat ini pertama kali rilis di India dengan banderol harga sekitar INR 1.999, atau setara dengan Rp 395.000 saja. Harga ini membuatnya menjadi salah satu jam tangan pintar dengan spesifikasi terbaik di kelasnya.
Baca juga: Xiaomi Redmi Note 14 Series Akan Segera Hadir di Indonesia
Layar AMOLED Luas dan Jernih
Redmi Watch Move mengusung layar AMOLED 1,85 inci dengan resolusi 390×450 piksel yang mampu menampilkan gambar tajam dan jernih. Dengan tingkat kecerahan hingga 600 nits, layar ini tetap mudah dibaca meski di bawah sinar matahari langsung. Terdapat fitur Always-On Display (AOD) yang memungkinkan pengguna untuk melihat waktu dan notifikasi tanpa harus menyalakan layar sepenuhnya.
Melansir dari Actualidad Gadget, Redmi Watch Move menawarkan fitur pelacak kesehatan lengkap, seperti pemantauan detak jantung sepanjang hari, pengukuran kadar oksigen darah (SpO2), pemantauan kualitas tidur, dan pengukuran tingkat stres.
Lebih dari itu, smartwatch ini mendukung lebih dari 100 mode olahraga, membuatnya ideal bagi mereka yang aktif berolahraga, baik di dalam maupun luar ruangan.
Keunggulan lainnya adalah kemampuan melakukan panggilan suara via Bluetooth langsung dari jam tangan, berkat adanya mikrofon dan speaker terintegrasi. Xiaomi juga menyematkan sistem dual mic dengan algoritma noise cancellation, sehingga kualitas suara saat panggilan tetap jernih.
Navigasi Akurat dan Daya Tahan Baterai
Untuk pelacakan lokasi, Redmi Watch Move lengkap dengan lima sistem GNSS (GPS, Galileo, Glonass, BeiDou, dan QZSS), yang memberikan keakuratan tinggi saat pengguna berada di luar ruangan.
Daya tahannya pun impresif, dengan klaim mampu bertahan hingga 14 hari dalam sekali pengisian daya. Bahkan, hanya dengan pengisian selama 10 menit, baterai dapat mendukung penggunaan selama 2 hari.
Baca juga: Smartwatch Stylish di Bawah Rp500 Ribu yang Bikin Tampil Keren
Desain Nyaman dan Banyak Pilihan Warna
Tali Redmi Watch Move terbuat dari bahan TPU antibakteri yang aman untuk kulit sensitif. Sistem quick-release memudahkan pengguna untuk mengganti tali dengan cepat. Smartwatch ini tersedia dalam berbagai warna menarik seperti Black Drift, Gold Rush, Silver Sprint, dan Blue Blaze.
Mi.com melaporkan bahwa desainnya yang ringan dan ergonomis membuat pengguna merasa nyaman saat menggunakannya sepanjang hari, baik saat bekerja maupun berolahraga.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube MileniaNews.