Milenianews.com – Menjaga berat badan dan kualitas tidur yang baik sering kali dianggap tantangan besar, terutama bagi mereka yang memiliki aktivitas padat. Namun, tahukah Anda bahwa melakukan beberapa gerakan sederhana sebelum tidur dapat membantu Anda membakar kalori sekaligus meningkatkan kualitas tidur?
Melansir dari berbagai sumber kesehatan, berikut lima gerakan yang efektif dilakukan sebelum tidur untuk mencapai tubuh ideal dan tidur nyenyak.
Baca juga: 7 Jus Buah yang Baik Dikonsumsi Setelah Olahraga, Lengkap dengan Tipsnya!
1. Child’s Pose (Balasana)
Child’s pose merupakan gerakan yoga yang membantu meregangkan otot punggung, pinggul, dan paha. Gerakan ini tidak hanya membantu tubuh rileks, tetapi juga merangsang sistem pencernaan untuk bekerja lebih efisien.
Cara melakukannya:
– Berlutut di lantai dengan jari kaki menyentuh satu sama lain.
– Condongkan tubuh ke depan hingga dahi menyentuh lantai.
– Rentangkan tangan ke depan, dan tahan posisi ini selama 30 detik hingga satu menit.
2. Leg Raises (Mengangkat Kaki)
Gerakan mengangkat kaki sederhana namun efektif untuk melatih otot perut bagian bawah dan meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu, gerakan ini dapat membantu mengurangi kelelahan setelah beraktivitas seharian.
Cara melakukannya:
– Berbaring telentang di atas matras.
– Letakkan tangan di samping tubuh.
– Angkat kedua kaki lurus ke atas hingga membentuk sudut 90 derajat, lalu turunkan perlahan tanpa menyentuh lantai.
– Ulangi gerakan ini sebanyak 10-15 kali.
3. Plank
Plank adalah gerakan yang melibatkan banyak otot, termasuk otot inti, lengan, dan kaki. Dengan melatih otot inti, metabolisme tubuh meningkat bahkan saat Anda sedang beristirahat.
Baca juga: Olahraga Malam Hari Mampu Turunkan Risiko Kematian? Ini Alasannya!
Cara melakukannya:
– Posisikan tubuh seperti akan melakukan push-up.
– Tahan posisi tubuh sejajar, dengan siku dan jari kaki sebagai tumpuan.
– Tahan selama 20-60 detik sambil menjaga napas tetap stabil.
Melakukan gerakan-gerakan di atas secara rutin sebelum tidur dapat membantu membakar kalori, meredakan stres, dan meningkatkan kualitas tidur. Pastikan untuk melakukannya dengan santai tanpa memaksakan tubuh Anda.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube MileniaNews.