News  

Gunung Lawu Ditutup Sementara, Begini Kata Menparekraf

Milenianews.com, Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan bahwa jalur pendakian Gunung Lawu via Karanganyar di Jawa Tengah ditutup sementara karena kondisi cuaca ekstrem.

“Jalur pendakian Gunung Lawu via Karanganyar ini sementara ditutup karena kondisi cuaca yang ekstrem,” kata Sandi dalam acara The Weekly Brief with Sandi Uno, Senin (15/1) di Jakarta.

Dia menambahkan, pihaknya akan terus mensosialisasikan pemberitahuan mengenai jalur pendakian Gunung Lawu via Karanganyar yang ditutup sementara kepada masyarakat.

Baca Juga : Mitigasi Hipotermia di Gunung

Gunung Lawu Ditutup Sementara

“Kita pastikan agar ini tersosialisasikan dengan masif supaya aktivitas para pendaki dan aktivitas masyarakat untuk diperhatikan bahwa Gunung Lawu via Karanganyar sekarang ditutup sementara. Mari kita pastikan cuaca ekstrem ini tidak memakan korban,” ujar Sandi.

Selain mengantisipasi dampak cuaca ekstrem, ujar Sandi, pihaknya juga mengantisipasi sisa material pasca kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di kawasan Gunung Lawu yang terjadi pada akhir tahun 2023 lalu.

“Kita juga antisipasi material pasca kebakaran yang ada di lahan 185 hektar ini. Karena kita kedepankan CSHE, Cleanliness (Kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), dan Environment Sustainability (Kelestarian Lingkungan), dan 4K yaitu Kesehatan, Keamanan, Ketertiban, dan Kenyamanan,” tuturnya.

Berdasarkan hasil komunikasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Sandi menyebut bahwa Indonesia masih dilanda cuaca ekstrem dalam beberapa bulan ke depan. Oleh karena itu, dia mengimbau masyarakat untuk berhati-hati saat melakukan kegiatan wisata dan ekonomi kreatif.

“Kita masih menghadapi cuaca ekstrim beberapa bulan ke depan. Oleh karena itu, mari kita waspadai dengan penuh kehati-hatian dalam kita berkegiatan wisata dan ekonomi kreatif,” tandasnya.

Baca Juga : Pegadaian Salurkan Bantuan untuk Masyarakat Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

Diketahui, jalur pendakian Gunung Lawu via Karanganyar ditutup sementara sejak Jumat (12/1) malam hingga waktu yang belum ditentukan. Adapun penutupan tersebut didasari oleh surat edaran dari Perhutani Nomor 0013/043.7/Sra/Divre Jateng/2024.

Sebagai informasi, Gunung Lawu memiliki ketinggian sekitar 3.265 meter di atas permukaan laut (mdpl). Hal tersebut membuatnya masuk ke jajaran tujuh gunung tertinggi di Pulau Jawa atau 7 Summit of Java. Sebagai salah satu gunung yang menjadi tujuan wisata maupun pendakian, gunung ini tak hanya memiliki pemandangan alam yang menakjubkan.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *