Milenianews.com, Jakarta – Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kembali mengukir sejarah dengan menyelenggarakan BSI Explore 2025. Baru-baru ini, universitas yang terkenal sebagai Kampus Digital Kreatif itu telah sukses melaksanakan acara pelepasan peserta BSI Explore 2025 dengan tema “Ciptakan Prestasi Untuk Indonesia Maju” di aula Kampus Kramat98, Jakarta Pusat, pada Rabu (5/2).
BSI Explore kali ini akan menjadikan 37 desa sebagai tempat singgah para peserta sehubungan dengan menyambut HUT Universitas BSI yang ke 37. Ade Suryadi selaku Koordinator Kemahasiswaan Universitas BSI sekaligus Ketua Pelaksana BSI Explore 2023 dan 2025 menjelaskan bahwa, kegiatan kali ini akan menjangkau desa-desa di wilayah Jabodetabek dan wilayah yang terjangkau Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU).
“BSI Explore akan berlangsung di 37 desa. Setiap desa terdiri dari 4 – 5 dengan 1 dosen pembimbing lapangan,” kata Ade dalam keterangan pers, Rabu (5/2) di Jakarta.
Baca juga: Calon Peserta BSI Explore 2025? Yuk Simak Insight dari Ketua Pelaksana!
Universitas BSI gelontorkan dana untuk penyelenggaraan BSI Explore
Sementara itu, demi menyukseskan acara BSI Explore kali ini, Universitas BSI mengeluarkan dana sebesar Rp600 juta, dengan memberikan subsidi Rp. 12 juta kepada setiap kelompok. “Untuk pendanaan kurang lebih di angka Rp. 600 juta untuk seluruh kegiatan. Untuk subsidi dalam setiap kelompok kurang lebih Rp. 12 juta,” sambung Ade.
Dalam rangka meningkatkan dampak positif, Universitas BSI juga tidak hanya menyalurkan dana, tetapi juga menyalurkan bantuan paket alat tulis dan buku sumbangan. Mereka akan menyalurkan kurang lebih ada 10.000 paket alat tulis dan buku sumbangan yang berasal dari mahasiswa baru tahun 2023 dan 2024.
Berbagai lomba menari siap meriahkan BSI Explore 2025
Acara BSI Explore 2025 juga akan dimeriahkan dengan perlombaan video reels dan fotografi. Para panitia telah menyiapkan 5 kategori perlombaan untuk video reels, yaitu reels terbanyak, reels terkreatif, reels terfavorit, reels terbaik dari panitia, dan fotografi, dengan total hadiah sebesar Rp. 7,5 juta.
Ade pun berharap, mahasiswa yang turut serta dalam kegiatan BSI Explore dapat memperoleh pengalaman berharga di desa dan mengimplementasikan program-program yang telah disusun. Kemudian, program yang dilaksanakannya pun dapat mencapai target yang diharapkan.
Baca juga: BSI Explore 2025, Wadah Mahasiswa dalam Membangun Indonesia Emas!
“Hasil dari kegiatan BSI Explore, targetnya bisa melakukan penerbitan jurnal pengabdian masyarakat, pengembangan program inovasi yang dapat dipatenkan sebagai Hak Kekayaan Intelektual (HKI), penerbitan buku BSI Explore 2025, pembuatan video dokumentasi, serta pengembangan sarana literasi di desa sekolah desa, seperti pojok bacaan dan perpustakaan,” pungkasnya.
Dengan demikian, alasan di balik Universitas BSI meluncurkan program ini yakni untuk menciptakan mahasiswa yang berwawasan luas, inovatif, kreatif, dan dapat bermanfaat bagi nusa dan bangsa. Dan tentunya untuk menegaskan komitmennya dalam mencetak generasi muda yang siap menyongsong tantangan masa depan dengan semangat inovasi.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.