Film, News  

Film Exhuma Raih 2 Juta Penonton Dalam 4 Hari Penayangan

2 juta penonton film exhuma
Poster Film "Exhuma"

Milenianews.com, Jakarta – Film bertabur bintang ‘Exhuma’ tampil mengesankan pada akhir pekan penayangan perdananya di box office Korea Selatan dengan jumlah penonton yang melampaui 2 (dua) juta orang dalam empat hari.

Menurut data Dewan Film Korea yang dikutip oleh Soompi pada Senin (26/2) waktu setempat, jumlah orang yang menonton ‘Exhuma’ di bioskop telah melampaui dua juta pada 25 Februari 2024.

Jumlah penonton film misteri okultisme yang dibintangi oleh Kim Go-eun, Lee Do-hyun, Yoo Hae-jin, dan Choi Min-sik itu, tepatnya telah menarik penonton dengan total mencapai 2.299.706 orang. Pencapaian tersebut, terhitung pada Senin pukul 07.00 waktu Korea Selatan, setelah empat hari berturut-turut bertengger di puncak box office.

Baca juga: 5 Film Korea Netflix Tahun 2024 Ini Recomended Banget Buat Sobat!

Di samping torehan 2 juta penonton film ‘Exhuma’

Film tentang upaya dua pengusir setan yang diperankan oleh Kim Go-eun dan Lee Do-hyun. Lalu, seorang ahli pemakaman (Yoo Hae-jin), dan seorang pakar feng shui (Choi Min-sik) untuk memindahkan sebuah kuburan misterius. Dengan imbalan sejumlah besar uang itu mendapat sambutan hangat dari penonton Korea Selatan pada awal penayangannya.

‘Exhuma’ juga menorehkan prestasi luar biasa dengan jumlah penonton sampai 1.963.564 orang hanya dalam satu akhir pekan penayangan dari tanggal 23 hingga 25 Februari 2024.

Tanggapan Sutradara Film ‘Exhuma’ Tentang Ide Cerita Film Tersebut

Sutradara Jang Jae Hyun mengatakan bahwa ia ingin menggali masa lalu Korea Selatan dengan cara yang traumatis melalui tindakan penggalian simbolis dalam film misteri horor terbarunya.

Film ini secara garis besar dibagi menjadi dua bagian. Bagian pertama membahas peristiwa yang terjadi saat kelompok tersebut memindahkan makam. Sedangkan, bagian kedua menceritakan peristiwa yang terjadi saat kelompok tersebut menemukan rahasia lain yang tersembunyi di bawah makam.

Sutradara Jang yang telah menyutradarai sejumlah film okultisme Korea terkenal seperti ‘The Priest’ dan ‘Svaha: The Sixth Finger,’ mengatakan bahwa ia melihat tindakan penggalian yang dilakukan oleh para karakter sebagai sebuah metafora.

Baca juga: 7 Film Korea Terbaik dengan Genre Drama, Fix Harus Nonton Ini!

“Saat menghadiri proses penggalian kubur secara pribadi. Saya banyak merenungkan apakah ada sesuatu yang lebih dari sebuah proses penggalian kubur dan kremasi peti mati,” ujar Jang, dalam konferensi pers yang diadakan di Gangnam-gu, Seoul, seperti dikutip dari Yonhap, Senin (26/2).

“Suatu hari, saya merasa seolah-olah kami sedang menggali sesuatu yang salah dari masa lalu, (saat menghadiri proses penggalian),” pungkas Jang.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *