6 keputusan yang Tidak Boleh Diambil Terburu-buru Menurut Helmy Yahya

Youtube Helmy Yahya Bicara
Youtube Helmy Yahya Bicara

Milenianews.com – Siapa yang tidak mengenal aktor sekaligus politikus Drs. H. Helmy Yahya, M.P.A., Ak. atau yang lebih dikenal dengan nama Helmy Yahya. Sepak terjangnya baik di dunia industri film nasional atau dunia politik sudah tak diragukan lagi.

Ia juga aktif membangun channel sendiri melalui platform youtube. Melalui kanal YouTube resmi miliknya “Helmy Yahya Bicara” ia selalu memberikan sharing moment yang bisa menjadi pelajaran hidup. Salah satunya adalah tentang keputusan yang tidak boleh di ambil secara terburu-buru.

Baca juga : 5 Buku Untuk Kamu Agar Lebih Produktif!

Helmy menyebut, dirinya memang sering berkata “Gas poll” tapi itu tidak sama dengan terburu-buru. Gas poll versinya adalah ingin mengajak agar orang lain Push the limit. Jangan takut jika harus melakukan sesuatu, lakukanlah dengan sungguh-sungguh.

Dengan judul yang sama, Helmy melakukan 6 hal yang dianggapnya jangan di lakukan secara terburu-buru, berikut 6 hal tersebut :

1. Jangan terburu-buru mencintai seseorang

Menurut Helmy, jatuh cinta merupakan hal yang wajar. Cantik dan menarik dari seseorang merupakan hal yang biasa. Tapi untuk mencintai seseorang harus pikirkan dulu matang-matang karena pada dasarnya itu adalah sebuah komitmen, hubungan adalah sebuah komitmen.

2. Jangan terburu-buru menikahi seseorang

Dalam bukunya, Helmy pernah menulis, sebelum memutuskan menikah pikirkan dulu. Jangan terpengaruh dengan lamanya angka berpacaran. Karena banyak yang bilang masa pacaran adalah masa pura-pura.

3. Jangan terburu-buru menilai karakter seseorang

Jangan pernah percaya sepenuhnya dengan kata “pertemuan pertama”. Karena apa yang kita lihat di awal belum tentu itu adalah karakter asli yang miliki oleh seseorang tersebut.

Dan jangan pernah percaya sepenuhnya dari apa yang dikatakan oleh orang lain karena bisa saja orang tersebut yang bermasalah.

4. Jangan terburu-buru memberikan kepercayaan kepada kepada seseorang

Banyak orang yang terkadang berada di posisi ini hanya karena komunikasi yang bagus, tutur lembut hingga membuatmu terpukau. Padahal, belum tentu orangnya tidak sebaik seperti apa yang kita pikirkan.

5. Jangan terburu-buru mengambil risiko besar

Terkadang dalam hidup, kita berada dalam persimpangan untuk mengambil risiko besar, resign dari pekerjaan atau meninggalkan seseorang. Semua harus dipikirkan, karena banyak orang akan menyesal dengan keputusannya sendiri.

6. Jangan buru-buru menjalankan rencana bisnis

Belakangan ini, salah satu hal penyebab gagalnya berbisnis salah satunya terburu-buru dalam perencanaan, banyak perusahaan starup gagal karena masalah tersebut.

Baca juga : Apakah To Do List Menambah Produktifitas ?!

Banyak orang yang terlalu memaksakan kehendak padahal itu bukan keahliannya. Menurut Helmy, partner bisnis yang baik salah satunya saling melengkapi. Jika diibaratkan dalam bisnis “tidak boleh ada dua matahari” terutama harus memiliki konsep yang sama.

Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *