Mahasiswa PPG Prajabatan Universitas Terbuka Luncurkan Projek Kepemimpinan   “Membangun Jiwa Cinta Alam dan Kewirausahaan  Bersama Anak-Anak di Lingkungan Baruga Majene”  

Mahasiswa PPG Prajabatan Universitas Terbuka meluncurkan projek kepemimpinan   “Membangun Jiwa Cinta Alam dan Kewirausahaan  Bersama Anak-Anak di Lingkungan Baruga Majene”, 4-5 Mei 2024. Projek ini melibatkan siswa kelas IV, V, dan VI SD Negeri No. 36 Inpres Baruga, Majene, Sulawesi Barat. (Foto: Dok Mahasiswa PPG Prajabatan UT)

Milenianews.com, Majene– Kemajuan teknologi pada era digital saat ini telah memberikan dampak yang signifikan bagi anak-anak dan remaja di Indonesia, termasuk di lingkungan Baruga  Majene, Sulawesi Barat. Saat ini banyak  anak dan remaja di Indonesia mengalami kecanduan internet dan gadget yang menyebabkan dampak negatif termasuk kurangnya kesadaran akan lingkungan dan kurangnya keterampilan kewirausahaan sejak dini.

Sebuah projek kepemimpinan di Lingkungan Baruga Majene telah diluncurkan oleh mahasiswa PPG Prajabatan Universitas Terbuka dengan tema “Membangun Jiwa Cinta Alam dan Kewirausahaan Bersama Anak-Anak di Lingkungan Baruga Majene”. Ini  sebagai upaya meminimalisir dampak negatif dari kemajuan teknologi di era modern saat ini. Projek  ini berkolaborasi dengan masyarakat setempat, SD Negeri No. 36 Inpres Baruga, karang taruna dan kelompok tani di lingkungan Baruga Majene.

Muhammad As’ad, SQ., M.Ag. selaku tokoh masyarakat setempat mengatakan bahwa tema projek ini sangat relevan dengan masyarakat Baruga karena mayoritas penduduknya bekerja sebagai petani dan pembuat kerajinan yang memiliki daya jual tinggi. “Maka dari itu, diharapkan kegiatan ini dapat benar-benar bisa menjadi awal yang baik untuk kemajuan sumber daya manusia di lingkungan Baruga,” kata  Muhammad As’ad, SQ., M.Ag. dalam rilis yang diterima Milenianews.com.

Baca Juga : Smartfren Ajak Cinta Budaya Indonesia Lewat Acara Malam 100 Cinta

Projek ini melibatkan siswa kelas IV,V, dan VI SD Negeri No. 36 Inpres Baruga sebagai peserta dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 4-5 Mei 2024. Kegiatan hari pertama tanggal 4 Mei 2024 diawali dengan acara pembukaan kemudian dilanjutkan dengan pelatihan meronce yang bertujuan untuk membekali siswa dengan keterampilan kewirausahaan yang berguna bagi masa depan mereka. Pada kegiatan ini siswa sangat antusias dan bersemangat untuk membuat aksesoris yang memiliki nilai jual melalui kegiatan meronce.

Muftihah,  salah satu peserta pada kegiatan ini mengatakan bahwa ia sangat senang dan beryukur atas pelatihan kewirausahaan yang diberikan oleh mahasiswa PPG Prajabatan. “Pelatihan kewirausahaan ini  memberikan pengalaman dan ilmu baru yang  belum saya miliki,” kata Muftihah.

Selanjutnya, kegiatan pada hari kedua tanggal 5 Mei 2024 dimulai dengan kegiatan kerja bakti bersama masyarakat di lingkungan Baruga Majene, lomba menggambar dengan tema alam, menanam sayur, dan acara penutup. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga alam dan kelestarian lingkungan sekitar. Maka dengan demikian, anak-anak tidak hanya dibekali dengan keterampilan kewirausahaan yang berguna bagi masa depan mereka tetapi juga belajar bertanggung jawab untuk menjaga kelestarian alam.

Herlina Ahmad, S.Pd., M.Pd. selaku dosen pengampu mata kuliah  Projek Kepemimpinan mengatakan bahwa melalui projek kepemimpinan ini diharapkan anak-anak di Lingkungan Baruga Majene dapat tumbuh menjadi generasi yang peduli terhadap lingkungan dan memiliki kemampuan untuk berwirausaha secara mandiri.

“Selain itu, projek ini juga diharapkan bisa menjadi contoh inspiratif bagi lingkungan lainnya dalam upaya membangun kesadaran akan pentingnya menjaga alam sekitar dan membangun jiwa kewirausahaan sejak dini, urai Herlina Ahmad, S.Pd.,M.Pd.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *