News  

Kucing Raksasa Duduk Manis di Nazca Lines, Peru

Geoglif Kucing Raksasa

Milenianews.com, Jakarta – Gambar kucing raksasa membentang sepanjang 37 meter di Perbukitan Peru. Para arkeolog berhasil menemukan gambar tersebut yang terlihat sedang duduk santai seperti yang biasa kucing lakukan. Lukisan tersebut merupakan ukiran geoglif yang ada sekitar kawasan situs warisan dunia UNESCO, Nazca Lines, Peru.

Wilayah tersebut, memang sudah banyak geoglif mulai dari gambar burung, monyet, sampai ukiran manusia mirip astronaut juga ada. Umur geoglif kucing terbaring tersebut, telah berumur 2.000 tahun, menurut para arkeolog.

Baca Juga : Berlibur ke Flores? Jangan Lupa Cicipi 5 Kuliner Khas Flores

Usia Geoglif kucing raksasa lebih tua dari penemuan sebelumnya

Pembuatan geoglif kucing itu sendiri, dari rentang 200 SM dan 100 SM. Ketebalan garisnya antara 30 sampi 40 cm dengan kedalaman 10 sampai 15 cm.

Johny Isla, kepala arkeolog Peru untuk garis Nazca menjelaskan, penemuan tersebut mengejutkannya, karena masih banyak juga temuan yang bisa lainnya.

“Cukup mengejutkan bahwa kami masih menemukan angka-angka baru, tetapi kami juga tahu bahwa masih banyak lagi temuan-temuan yang lain,” kata kepada media Spanyol, EFE, Rabu (21/10).

Baca Juga : Hormati Kematian, ini dia Tradisi Unik Masyarakat Indonesa, Negara Lain tak Bisa Tiru

Geoglif kucing tersebut menurut para arkeolog, usianya lebih tua dari geoglif prasejarah yang sebelumnya sudah ada pada perbukitan Nazca. Geoglif biasanya, terlihat secara utuh saat melihatnya dari atas, dengan drone. Dan akhir-akhir ini, para arkeolog mulai banyak menemukan geoglif pada dataran Nazca yang membentang seluas itu.(Rifqi Firdaus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *