Rekomendasi 6 Film Animasi yang Tayang di Tahun 2023

Rekomendasi 6 Film Animasi yang Tayang di Tahun 2023

Milenianews.com – Di tahun 2023, ada banyak film yang para pecinta film nantikan, dan tentunya ada beberapa film animasi juga yang akan menghiasi tahun ini. Ya, untuk kamu yang suka film animasi wajib banget tahu sekiranya film apa saja yang akan kalian tonton di tahun 2023.

Berikut daftar rekomendasi film animasi yang wajib sobat milenia tonton di tahun 2023.

Baca Juga : Minions: The Rise of Gru Jadi Film Animasi Paling Sukses Selama Pandemi

Film animasi yang tayang di Tahun 2023

1. Elemental

Film yang tayang perdana pada 16 Juni 2023 ini bercerita tentang dua karakter berbeda bernama Ember dan Wade yang jatuh cinta namun berjuang untuk terikat. Ember merupakan karakter yang berelemen api sedangkan Wade merupakan karakter yang berelemen air. Dengan tema cerita yang unik, film ini menjadi salah satu rekomendasi http://milenianews.com/tag/film-animasifilm animasi 2023 yang tidak boleh kamu lewatkan.

2. Super Mario Bros

Film selanjutnya berjudul Super Mario Bros yang menceritakan kisah Mario dan Luigi, yang tinggal di New York. Hingga suatu hari mereka masuk ke film video game dan menemukan rahasia ayah mereka yang hilang dan kura-kura yang telah lama hilang.

Sementara itu, seekor kura-kura raksasa bernama Bowser, raja Koopas, sedang berusaha mendapatkan 120 Kekuatan Bintang untuk sampai ke Yoshi. Sementara itu, Donkey Kong mencoba mengerjai Mario. Dia saat ini dalam keadaan koma dan tinggal bersama Bowser Jr. Dan selama perjalanan ini, Mario mencoba pergi ke kastil.

3. Film animasi 2023, Mummies

Mummies adalah film petualangan animasi yang didistribusikan oleh Warner Bros. Foto dan disutradarai oleh sutradara Spanyol Juan Jesus Garcia Galocha.

Film ini mengikuti kisah petualangan lucu tiga mumi Mesir yang tinggal di bawah tanah rahasia dan tersembunyi di Mesir kuno. Melalui kejadian yang tidak menguntungkan, mumi tersebut tiba di London dan memulai perjalanan yang aneh dan lucu untuk mencari cincin tua.

Baca juga : Serial Animasi Sonic Prime Tayang di Netflix Desember 2023

4. Spider-Man Across The Spider-Verse.

Film ini berkisah tentang kehidupan Miles Morales yang bertemu kembali dengan Gwen Stacy. Ia terlempar ke multiverse lain, tempat di mana para Spiderman dari berbagai alam semesta hadir. Mereka memiliki musuh yang menjadi ancaman baru dan harus menyatukan kekuatan untuk melawannya.

5. Trolls 3

Trolls 3 ini mengisahkan Poppy dan Branch yang melakukan perjalanan di luar suku mereka. Namun, di luar sana terdapat enam suku Trolls lain yang tersebar di enam negeri berbeda.

Film dengan banyak lagu-lagu bagus ini, akan sangat menghibur kalian pada tahun 2023. Dan menjadi salah satu film animasi yang sayang banget untuk kalian lewatkan di tahun ini.

6. Film animasi 2023, Wish

Di urutan yang terakhir ada film berjudul Wish. Film garapan Disney ini mungkin akan menjadi salah satu film animasi yang bakal populer dan menarik perhatian loh. Film Wish yang kemungkinan akan tayang pada 22 November ini menceritakan petualangan epik Putri Asha dan kambingnya Valentino dari Kerajaan Rosas.

Dalam petualangan Putri Asha ini mereka akan di kelilingi oleh bintang-bintang melalui berbagai dunia untuk membantu menyelamatkan rakyatnya. Sementara itu, film fantasi, animasi ini memiliki jalan seru, seperti film-film Disney lainnya dan ini akan menjadi salah satu film Disney rekomendasi tahun 2023.

Baca juga : 5 Film Marvel yang Rilis di 2023, Catat Tanggalnya!

Itulah beberapa daftar film animasi 2023 untuk sobat milenia tonton. Film-film ini tentunya sayang untuk kalian lewatkan, apalagi sobat milenia pecinta Animasi. (Lala)

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *