Sekarang Ada Kipas Angin Yang Bisa Membuat Hologram 3D

Hologram 3D
Ilustrasi

Milenianews.com, Jakarta – Sudah tiga tahun yang lalu seorang pemuda asal China, Zhou Quan yang merupakan lulusan Southeast University di Nanjing, sudah mengembangkan teknologi display hologram 3D.

Ia berhasil membuat teknologi hologram 3D dengan media ‘kipas angin’ listrik. Seperti dimuat teknologi.id yang mengutip China Post menyebut, layar hologram 3D tersebut terbuat dari dua batang LED.

Baca Juga : Google Telah Keluarkan Rp 210 Miliar Untuk Para Bug Bounty

Bisa Menampilkan Berbagai Media Mulai Dari Foto, Video Maupun Animasi 3D

Saat dua batang LED itu berputar, akan muncul gambar 3D yang dapat dilihat langsung oleh mata telanjang.

Kipas ini dapat menampilkan berbagai macam media, baik foto maupun video sampai model animasi 3D.

Hanya dengan menggunakan WiFi atau Bluetooth, kipas angin ini bisa mengintegrasikan media yang akan ditampilkan menjad hologram 3D.

Sudah Ada 1000 Perusahaan Lebih Yang Antre Untuk Berinvestasi Dengan Alat Ini

Sudah ada juga perusahaan periklanan asal Autralia Big Screen, yang tertarik untuk memboyong teknologi hasil penemuan Zhou ini. Namun, menurut laman Shanghaiist, sudah ada lebih dari 1000 perusahaan yang tertarik juga berinvestasi dan memboyong temuan Zhou ini.

Saat ini Zhou dan timnya sedang meneliti bagaimana agar gambar yang dihasilkan oleh layar tersebut bisa lebih terang dan jernih. Ia mengklaim produk ini akan beredar di China mulai akhir tahun nanti.

Baca Juga : Tarif Internet Murah, Banyak Smartphone Terkena Malware

Menarik untuk ditunggu, bsa saja nanti untuk presentasi menampilkan slide akan seperti di film-film fiksi Marvel, atau Hollywood. Yang bisa menampilkan secara langsung gambar atau video lewat hologram 3D. Kita tunggu saja perkembangannya.

https://youtu.be/tEG-0kNG97s

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *