Redmi Note 8T segera Keluar, Berikut Bocoran Spesifikasinya

Milenianews.com, Jakarta – Satu lagi varian baru dari Xiaomi akan hadir untuk Redmi Note 8. Varian baru tersebut akan diberi nama Redmi Note 8T, spesifikasi dan bentuknya sudah tersebar di internet.

Seperti dimuat Kumparan, Senin (28/10), Redmi Note 8T nama globalnya dari 8 Pro ini akan dilengkapi fitur NFC. Layarnya berukuran 6,3 inci dan dilindungi Corning Gorilla Glass 5. 

Baca Juga : Laku Keras, Redmi Note 8 Pro Terjual 300 ribu Unit Sehari

Harganya?

Redmi Note 8T akan menggunakan prosesor Snapdragon 655 dan daya baterai 4.000 mAh. Selain itu, penampilannya lebih gahar dengan empat kamera di belakang dengan lensa utama 48 MP juga dilengkapi dengan lensa wide-angle, lensa makro dan lensa depth sensor.

Dalam ponsel tersebut juga terdapat stiker EU, yang diindikasikan akan menyasar pasar di negara-negara Eropa. Sedangkan untuk harganya, dengan RAM 4Gb memori inernal 64Gb dibanderal seharga 199 euro setara 3,1 juta rupiah.

Sementara untuk tanggal rilisnya, belum dipastikan kapan. Tapi menurut kumparan, akan dirilis dalam waktu dekat. Tunggu saja kehadirannya. (Ikok)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *