Milenianews.com, Depok– Bersedekah adalah salah satu amalan yang sangat dianjurkan dalam agama Islam. Namun terdapat beberapa keutamaan khusus yang dapat diperoleh ketika melakukan sedekah di bulan Ramadhan. POMG SD Prestasi Global-Depok dibantu oleh bapak/ibu guru dan siswa/i SD Prestasi Global tak mau ketinggalan untuk bersedekah di bulan Ramadhan 1446 H yang lalu dengan melaksanakan kegiatan rutin tahunan yaitu berbagi takjil dengan tema “Takjil on The Road”.
Acara pembagian takjil ini dimulai pada pukul 16.30 WIB di 4 titik kumpul di Jalan Raya Sawangan dan lingkungan sekolah SD Prestasi Global. Pembagian takjil berjumlah 1.200 lebih paket berbuka puasa yang didapat dari partisipasi orang tua murid sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan ini .Takjil on the Road ini didistribusikan oleh POMG SD Prestasi Global-Depok, guru dan perwakilan siswa.
Dengan adanya program kegiatan Takjil on the Road bulan suci Ramadan ini, diharapkan dengan bersedekah di bulan Ramadhan yang merupakan salah satu amalan yang sangat dianjurkan, akan meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
“Sekaligus berbagi kegembiraan dan membantu orang-orang yang sedang dalam perjalanan untuk berbuka puasa,” kata Bunda Indira Angraini selaku ketua POMG Prestasi Global.
Baca Juga : Orang Tua Gak Was-was, SD Prestasi Global-Depok Dukung Siswanya yang Ingin Terjun di Dunia Teknologi
“Selain itu juga membentuk rasa empati peserta didik terhadap saudara-saudara yang ada di luar sana serta dapat memupuk semangat berlomba-lomba dalam kebaikan di bulan Ramadhan,” ujarnya lagi.
Mustopa selaku kepala SD Prestasi Global-Depok bersyukur kegiatan berbagi takjil yg dilakukan POMG Prestasi Global berjalan lancar. Ia berharap, semoga kegiatan bersedekah ini bisa terus dilakukan di bulan-bulan yang lain dengan mengharap ridho Allah SWT.
Seperti firman Allah yang artinya, “Tidaklah akan berkurang harta yang kamu infaqkan dengan ikhlas, melainkan Allah akan menggantinya dengan berlipat ganda.”