Event, News  

Menjunjung Interkonektivitas Kepulauan bagi Pembangunan Berkelanjutan dalam Nusantara Ocean Week 2024

Menjunjung Interkonektivitas Kepulauan bagi Pembangunan Berkelanjutan dalam Nusantara Ocean Week 2024

Milenianews.com, Jakarta – Indonesia adalah negara kepulauan dengan budaya maritim yang sangat kuat. Akan tetapi hal yang penting ini masih kurang mendapat perhatian dari para pemangku kepentingan, juga kurang disadari oleh masyarakat pada umumnya.

Oleh karena itu, sangat dibutuhkan suatu kampanye berkelanjutan yang melibatkan para ilmuwan, pengambil keputusan, pebisnis, aktivis serta masyarakat luas untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran akan pentingnya kemaritiman dan budaya maritim Indonesia.

Baca juga: Serunya Festival Ekstrakurikuler SMA Bina Insani, dari Tari Saman sampai Pramuka

Nusantara Ocean Week 2024 merupakan forum pemangku kepentingan kebaharian Indonesia untuk mengawal pembangunan berkelanjutan menuju Indonesia Emas 2045, mendorong pengembangan Negara Nusantara yang mengindahkan realitas geografis sebagai negara kepulauan terbesar di dunia dalam berbagai bidang dan dimensinya.

Forum ini mempertemukan dan mendorong keberjejaringan (networking) para pemangku kepentingan dalam spektrum yang luas, mulai dari peneliti warisan budaya dan aktivis lingkungan hidup hingga pelaku dunia usaha dan dunia industri kelautan dan maritim hingga perencana pembangunan; sekaligus mengembangkan interkoneksi (connecting the dots) antara hasil penelitian dan rekaman praktek kebaharian.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *