UBSI Edukasi DKM Al-Munawaroh Cengkareng Tentang Pemanfaatan Sosmed Untuk Berdakwah

pemanfaatan Sosmed untuk Berdakwah

Cengkareng, Milenianews.com – Bulan Ramadhan 1440 H Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) memberikan edukasi tentang pemanfaatan Sosmed untuk Berdakwah. Betempat di DKM Masjid Al – Munawaroh Cengkareng Barat pada Rabu (22/5) silam. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh UBSI setiap  bulan Ramadhan. Kegiatan yang dinamai Berbagi Sesama Insan ini memang sebagai bentuk atau wujud kepedulian UBSI terhadap lingkungan sekitar kampus. Tidak hanya diselenggarakan di UBSI Kampus Cengkareng saja, tapi di beberapa Kampus UBSI PSDKU lainnya.

Pada kegiatan Berbagi Sesama Insan Ramadhan 1440 H, UBSI Cengkareng tidak hanya melaksanakan kegiatan penyuluhan yang terkait media sosial saja. Kegiatan Berbagi Sesama Insan ini juga terdapat kegiatan  tausiah, dan berbuka puasa bersama dengan para peserta kegiatan penyuluhan.

Baca Juga : Komentar Mahasiswa UBSI Mengenai Talkshow Tokoh Milenial

UBSI Edukasi Pemanfaatan Sosmed untuk Berdakwah
Sumber : dok. UBSI

Dalam sambutannya, Fajar Akbar, M.Kom selaku kepala kampus UBSI Cengkareng menyampaikan kesiapannya untuk terjun aktif di masyarakat.

“Pihak Universitas Bina Sarana informatika kampus cengkareng siap jika diminta untuk memberikan penyuluhan, workshop, atau pelatihan yang sifatnya bisa untuk meningkatkan keterampilan masyarakat dalam penggunaan dan pemanfaatan teknologi yang ada saat ini” Ujar Fajar dalam siaran pers yang diterima Milenianews.

Pemanfaatan Sosmed Untuk Berdakwah

Selain demi tujuan kepedulian sosial, berbagi sesama insan UBSI juga menghadirkan edukasi kepada masyarakat tentang pemanfaatan teknologi. Salah satunya pemanfaatan sosmed untuk kebajikan, yaitu untuk berdakwah. Sehingga dalam penggunaannya, media sosial bisa digunakan dengan tujuan positif, salah satunya untuk berdakwah. Antusias dari pengurus dan jajaran DKM sebagai peserta workshop sangat tinggi, dan sangat senang menerima informasi dan wawasan baru.

Diharapkan dengan adanya kegiatan Berbagi Sesama Insan ini,  UBSI bisa lebih sering lagi berbagi  ilmu pengetahuan dan perkembangan teknologi yang ada di Indonesia.

“Saya harap, UBSI bisa mencerdaskan anak bangsa tidak hanya melalui perkuliahan yang ada di kampus, tetapi melalui program-program penyuluhan, workshop atau seminar kepada masyarakat luas khususnya masyarakat yang ada disekitar lokasi kampus UBSI kampus Cengkareng. ” Pungkas Fajar.

Acara diakhiri dengan doa dan buka puasa bersama dengan seluruh peserta workshop.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *