Milenianews.com, Pontianak – Saat ini, penggunaan produk teknologi sudah diterapkan di hampir semua bidang. Terutama dalam menjalani aktivitas sehari-hari yang dirasa lebih mudah hanya dengan mengandalkan sebuah perangkat.
Tak jarang, semakin mudahnya mendapatkan informasi, diperlukan cara untuk mensosialisasikan pentingnya mengnalisis peluang dan tantangan di era digital ini. Kreatifitas para pemuda bisa diimplementasikan ke dalam produk Teknologi.
Baca Juga : Mahasiswa UBSI Pontianak ‘Runner Up’ Badminton Open Tournament
Untuk mencapai tujuan tersebut, UBSI akan menggelar seminar Nasional BSI Digination yang membahas tentang “Tantangan & Peluang Generasi Milenial” dengan tajuk ‘Digital Era: Opportunities & Challanges For Milenial Generation’.
Seminar akan digelar di Aula UBSI kampus Pontianak, Jl. Abdul Rahman Saleh No.A-18, Bangka Belitung Laut, Kec. Pontianak Tenggara, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Kamis (6/2) mendatang.
“Kegiatan ini merupakan cara mengedukasi pemuda Indonesia untuk bijak menggunakan media sosial. Mendorong pemuda Indonesia untuk terus berkarya dan menumbuhkan kreatifitas di era digital,” kata Kepala Kampus UBSI Pontianak, Eri Bayu Pratama, M.Kom, Selasa (4/2).
Cara Mendaftar Seminar Digination
Selain itu, Eri pun menjelaskan, para pemuda saat ini harus bisa melihat peluang dan tantangan yang terjadi di era transformasi digital saat ini.
“Kami ingin ada banyak produsen teknologi di Indonesia, terutama dari anak mudanya. Saya yakin Pemuda Indonesia pintar-pintar dan kreatif, tinggal sekarang bagaimana caranya menuangkan kreatifitas mereka ke dalam wadah teknologi itu,” ujarnya.
Dua narasumber akan dihadirkan sebagai pembicara. Pertama Achmad Baroqah Pohan selaku Head of Marketing Communication BSI Group. Serta Eko Dony Prayudi seorang Travel Blogger tukangjalanjajan.com dan Pakar Digital Marketing.
Seminar Digination BSI juga berkolaborasi dengan instansi pemerintah Pontianak. Mereka juga akan hadir saat seminar.
“Semoga melalui seminar ini, UBSI dan peserta bersama-sama berperan aktif menciptakan generasi abad ke-21 ini menjadi Generasi yang kreatif dan kritis dalam menggunakan media informasi digital,” pungkasnya.
Bagi yang ingin mengikuti seminar ini untuk daerah Pontianak dan sekitarnya bisa langsung akses laman untuk mendaftar. Info lebih lanjut bisa dilihat dari pamflet dibawah.
Foto : Pamflet Seminar Nasional BSI Digination 2020
Ikut seminar