Melansir dari GSM Arena, Selasa (14/1), informasi ini dari data sertifikasi IECEE, yang mengonfirmasi bahwa fitur ini akan diimplementasikan. Dengan teknologi ini, pengguna dapat mengisi daya smartphone dalam waktu lebih singkat, serupa dengan kecepatan pengisian pada Galaxy S24 Ultra.
Selain Galaxy A36, teknologi pengisian cepat ini juga akan tersedia pada Galaxy A56. Kedua perangkat ini akan menjalankan antarmuka One UI 7 berbasis Android 15. Dari sisi dapur pacu, Galaxy A36 akan dibekali chipset Snapdragon 6 Gen 3, sementara Galaxy A56 akan mengusung chipset Exynos 1580.
Keberadaan teknologi fast charging 45W di lini Galaxy A menjadi terobosan yang menarik. Samsung tidak hanya mempercepat waktu pengisian daya, tetapi juga memberikan solusi praktis bagi pengguna dengan mobilitas tinggi. Meski informasi ini masih berupa bocoran, langkah ini menunjukkan komitmen Samsung untuk terus meningkatkan performa perangkatnya, bahkan di segmen kelas menengah.
Baca juga:Handphone Meledak karena Terlalu Panas? Berikut 5 Tips Mencegahnya
Dengan inovasi ini, Galaxy A36 berpotensi menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang menginginkan fitur canggih dengan harga terjangkau. Kini, publik hanya perlu menunggu pengumuman resmi Samsung mengenai spesifikasi lengkap dan tanggal peluncurannya.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.