Film  

Moon Knight Akan Tayang 30 Maret Mendatang di Disney+

Moon Knight Akan Tayang Maret 2022 Mendatang

Milenianews.com – Saat ini Disney sudah mulai mengungkapkan tanggal rilis untuk Moon Knight, serial tentang Crescent Crusader oleh aktor Oscar Isaac. Judul ini sebelumnya muncul di situs Marvel Jepang bersama What If…? Season 2 dan 9 judul lainnya.

Berdasarkan laporan itu, nampaknya masih belum jelas kapan tanggal tayangnya, hanya menampilkan tahun 2022 saja.

Namun. Kini melalui unggahan di akun Twitter resminya (18/1), Moon Knight kabarnya akan tayang 30 Maret 2022 mendatang. Tidak hanya itu, pengumuman ini juga ada di akun Instagram resmi Marvel Studios.

Baca Juga : Film Terbaru Ice Age Akan Tayang 28 Januari 2022 Mendatang

Serial terbaru ini akan menghadirkan aktor Oscar Isaac sebagai Marc Spector, seorang mantan marinir Amerika Serikat. Ia mengidap Dissociative Identity Disorder yang mengambil kekuatan dewa bulan Mesir. Sejauh ini, hanya sedikit cuplikan yang perusahaan bagikan terkait serial ini.

Pada November lalu, cuplikan Moon Knight tayang dan menimbulkan banyak sekali cemoohan warga net di Twitter. Aksen Isaac dalam perannya menjadi masalah karena Spector dalam komik aslinya berasal dari Amerika Serikat. Sementara Isaac menginterpretasikannya dengan aksen Inggris sombong.

Selain Isaac, Moon Knight juga turut menghadirkan Ethan Hawke, May Calamawy, dan Gaspard Ulliel. Serial Moon Knight merupakan garapan dari CEO Marvel Kevin Feige, bersama Tommy Turtle dan Jeremy Slater. Sementara peran penyutradaraan oleh Justin Benson, Mohamed Diab, dan Aaron Moorhead.

Baca Juga : Film The Adam Project Akan Tayang 11 Maret Mendatang di Netflix

Secara singkat, Moon Knight ini akan menceritakan tentang seorang mantan marinir AS bernama Marc Spector. Dalam serial ini, Marc berjuang dengan gangguan identitas disosiatif, diberikan kekuatan dewa bulan Mesir.

Akan tetapi, lambat laun ia mulai menyadari jika kekuatan yang ia miliki bagai pisau bermata dua. Kekuatan baru ini bisa menjadi berkah sekaligus kutukan bagi kehidupannya yang bermasalah tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *