Milenianews.com – Seperti yang kita ketahui, saat ini Apple sedang bersiap untuk meluncurkan seri terbaru dari seri iPhone, yaitu iPhone 14. Melansir dari laman Tomsguide (10/5), bocoran mengenai spesifikasi dari model terbaru ponsel ini menyedot perhatian publik.
Sejauh ini, bocoran iPhone 14 ini menunjukkan desain yang lebih ramping dengan chip Bionik A16 yang lebih cepat. Selain itu, ponsel ini akan menggunakan kamera utama baru yang lebih tajam dari versi sebelumnya.
Ponsel pintar Apple versi ini akan mengalami perombakan besar dengan perkiraan layar untuk versi Max baru berukuran 6,7 inci. Selain itu, untuk versi standar akan mendapatkan tampilan kecepatan refresh yang tinggi dan mendapat dukungan 5G.
Baca Juga : iPhone Terbaru Ganti Notch Dengan Desain Berbentuk Kapsul
Meski sudah banyak bocoran, hingga saat ini Apple belum mengumumkan tanggal perilisan ponsel ini. Namun, kemungkinan besar produk ini akan rilis pada bulan September 2022 mendatang.
Berdasarkan pola Apple sebelumnya, iPhone 14 dapat kemungkinan akan meluncur pada Selasa, 13 September 2022. Untuk perilisannya sendiri dapat menyusul 10 hari kemudian pada 22 September, tetapi ini hanya spekulasi saja.
Jadi untuk sobat milenia yang menantikan kehadiran jajaran ponsel ini harus sedikit bersabar untuk informasi selanjutnya. Sobat bisa mulai menabung dari sekarang, pasalnya seorang leaker Shadow_Leak di Twitter mengungkapkan jika harga iPhone 14 ini akan sedikit lebih mahal.
iPhone 14 Pro Specifications
• 6.06" Flexible OLED Screen,120Hz
• LTPO
• (2532×1170) Resolution & 460 PPI
• A16 Bionic (4nm TSMC)
• 6GB LPDDR5 RAM
• 128GB/256GB/512GB/1TB Storage
• 48MP(F/1.3)+12MP+12MP Rear
• Pill-shaped Notch
• Titanium Alloy Frame6GB+128GB: $1099 🫧
— Sam (@Shadow_Leak) May 6, 2022
Baca Juga : Pengguna iPhone Keluhkan Masa Pakai Baterai Setelah Update iOS 15.4
Harga iPhone 14 kemungkinan akan sama dengan iPhone 13, namun untuk versi Pro akan berkisar $999 dan Pro Max sekitar $1.099 atau lebih. Jadi kemungkinan besar versi Pro akan lebih mahal tahun ini.
Selain itu, beberapa bocoran lain menyebutkan jika iPhone 14 Max akan menjadi pengganti versi mini, dengan menawarkan layar 6,7 inci saja tanpa banyak fitur pro dan dengan demikian label harga akan lebih murah.