Milenianews.com, Depok– Mahasiswa Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Angkatan 2022, Sekolah Tinggi Ekonomi Islam SEBI (STEI SEBI) Depok menyelenggarakan study visit ke Pengadilan Negeri (PN) Depok, Senin 24 Juni 2024. Mereka mengikuti proses jalannya persidangan dengan berbagai macam tindak pidana yang dilakukan oleh seseorang terdakwa.
Adv. H. Poernomo, S.H., MBA., CIL., CRA. selaku dosen pembimbing mengatakan, kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka peningkatan pemahaman serta kompentensi mahasiswa dari materi hukum acara pidana yang didapat selama perkuliahan, Kegiatan ini juga merupakan salah satu cara belajar di era modern dan merupakan wadah yang disiapkan untuk mahasiswa sebelum mengadakan praktik peradilan semu.
“Mahasiswa kita bekali sehingga tidak hanya tahu akan teori saja dan harapannya mahasiswa prodi HES juga dapat bersaing di dunia kerja dengan teman-teman lulusan fakultas hukum murni dari kampus lain,” ungkap Poernomo dalam rilis yang diterima Milenianews.com.
Mahasiswa yang mengikuti kegiatan tersebut berjumlah sekitar 50 orang, Mereka sangat antusias dan memperhatikan dengan baik bagaimana proses acara persidangan dilakukan dari awal pembacaan dakwaan, eksepsi, pembuktian, penyampain keterangan saksi-saksi hingga suatu perkara pidana diputuskan oleh majelis hakim.
Fitri Nurlisani, mahasiswi kelas HES2022A menyampaikan bahwa ia sangat bersyukur dengan adanya kegiatan study visit itu. Sebab, ia dan teman-temannya dapat melihat secara langsung gambaran nyata proses persidangan dilaksanakan dari awal hingga akhir, meskipun ada sedikit rasa takut ketika dekat langsung dengan para tahanan yang melakukan tindak pidana. “Ini pengalaman mahal dan berharga yang tidak bisa dinilai dengan uang,” ujarnya.
Baca Juga : BPKH dan LazisMu Jawa Barat Salurkan Sedekah Qurban di STEI SEBI Depok
Ia juga berpesan kepada seluruh teman mahasiswa yang ikut serta dalam kegiatan itu untuk tetap semangat, berusaha, belajar sungguh-sungguh. “Sehingga, apa yang kita cita-citakan tercapai, khususnya bagi teman-teman yang sudah memiliki tekad untuk menjadi praktisi hukum nantinya,” tuturnya .
“Mahasiswa/i yang ikut serta semakin semangat dalam mengikuti kegiatan itu dan semakin percaya bahwa lulusan Prodi HES juga dapat menjadi praktisi hukum ke depannya setelah bertemu dengan seorang alumni STEI SEBI Prodi HES angkatan 2020 yakni saudara Muhammad Abdurrahman Shalahuddin yang kini sudah menjadi praktisi hukum disebuah lembaga bantuan hukum (LBH),” ungkap Arifin Nasution Koordinator pelaksana kegiatan itu.
Kegiatan study visit itu ditutup dengan foto bersama mahasiswa.