Pocabi  SD Bosowa Bina Insani, dari Sampah Menjadi Berkah

Siswa kelas 3 SD Bosowa Bina Insani (BBI) Bogor menjadikan sampah organik sebagai barang bermanfaat sebagai bagian dari kegiatan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila). (Foto: Dok SBBI)

Milenianews.com, Bogor-  Siswa kelas 3 SD Bosowa Bina Insani (BBI) Bogor melakukan kegiatan Tema Gaya Hidup Berkelanjutan  beberapa waktu lalu. Ini merupakan bagian dari pembelajaran  P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila).

“Bentuk kegiatannya berupa  inovasi terhadap limbah sampah rumah yang kemudian dijadikan produk bermanfaat,” kata H. Sudarjat S.Sos selaku ketua  kegiatan P5 SD Bosowa Bina Insani melalui rilis, Selasa (13/12/2022).

Adapun teknis kegiatannya setiap anak membawa sampah organik ke kelas dan kemudian dikumpulkan dalam beberapa ember besar yang sudah disiapkan lalu ditutup.  “Setelah semua terkumpul dalam sepekan, sampah organik tadi diberikan larutan atau cairan untuk diurai kemudian diolah dan akhirnya menjadi produk pupuk cair yang dimasukkan ke dalam botol, lalu diberi merek Pocabi, singkatan dari Pupuk Organik Cair SD Bina Insani,” ujarnya.

Baca Juga : SD Bina Insani Peringati Hari Sumpah Pemuda dengan Menggelar Bakti Sosial

Menariknya kegiatan ini dipamerkan di acara P5 yang diselenggarakan sekolah, dan di gerai ini beberapa anak menjelaskan dalam bahasa Indonesia dan Inggris. Produk yang sudah dikemas tadi bisa didapatkan dengan mudah, cukup dengan Rp 5.000/botol.

Sudarjat mengapresiasi praktik baik yang dilakukan Ms Rahayu (penggagas) dan guru-guru juga peserta didik di kelas 3. “Dari sampah menjadi berkah! Semoga kegiatan ini tidak hanya cukup sampai disini saja namun bisa dilanjutkan di semua level agar terasa manfaatnya,” ujar Sudarjat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *