News  

Saking Mendalami Peran, Vino G Bastian Disegani Preman

Vino G Bastian

Milenianews.com, Jakarta – Aktor tampan Vino G Bastian, pernah membintangi film berjudul Serigala Terakhir yang sudah tayang pada tahun 2009 silam. Di film tersebut, ia berperan sebagai Jarot. Peran Jarot dalam Segirala Terakhir sangat lekat dengan kekerasan, kejahatan, dan tidak kenal dengan takut.

Namun, ternyata peran Vino sebagai Jarot membuat orang-orang terbawa akan aktingnya di dunia nyata.

Baca juga : Mawar De Jongh dan Vino Bastian Bermain di Film Lockdown?

Vino pun membagikan cerita yang cukup lucu yang telah ia alami. Pada suatu waktu, pada saat ia sedang syuting suatu film, terdapat masalah di lokasi syutingnya. Masalah tersebut berhadapan dengan preman setempat.

“Terus gue pernah ada satu syuting film, jadi di lokasi itu ternyata gak deal sama preman situ,” kata Vino mengutip YouTube HAS Creative, Rabu (19/4).

Preman langsung ciut saat langsung liat “Jarot”

Awalnya, aktor dengan satu anak ini belum menyadari adanya perdebatan yang cukup besar antara tim produksi dengan preman setempat. Pada saat perdebatan terjadi, Vino sedang menunggu dipanggil untuk ke set.

“Waktu itu judul filmnya Mika, gue nungguin kok lama banget ini gue gak dipanggil-panggil ke set. Gue gak tau ada masalah itu,” ucap Vino.

Hingga akhirnya, Vino pun penasaran apa yang membuatnya menunggu lama. Ia pun datang menghampiri kisruh yang tengah terjadi.

Di sini, kejadian lucu tersebut terjadi. Vino mengatakan bahwa pada saat preman tersebut melihatnya, preman tersebut langsung berubah sikap. Yang tadinya penuh dengan emosi, setelah melihat Vino langsung diam dan mengizinkan untuk melakukan syuting di kawasan tersebut.

Hal tersebut lantaran si preman mengetahui tokoh Jarot yang ada dalam film Serigala Terakhir dan membuat preman tersebut melunak.

Baca juga : Laudya Cynthia Bella Perankan Sitti Raham : Sosok Ibu dan Seorang Istri yang Manis

“Terus preman situ (bilang) ‘Oh ini yang mau syuting? Abang Jarot? amankan semua’,” ceritanya.

Preman setempat ternyata mengira Vino G Bastian memiliki sifat yang sama dengan Jarot Serigala Terakhir. Akibat pendalaman tokoh yang sangat bagus, Vino berhasil membuat penontonnya mengira bahwa Vino merupakan sosok Jarot.

Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *