Milenianews.com, Jakarta – Menurut rumor yang beredar, saat ini Rose Blackpink dan Kang Dong Won sedang menjalin hubungan asmara atau pacaran. Di samping itu, setelah rumor ini menyebar, YG Entertaiment pun angkat bicara. Mengutip dari Soompi, Senin (17/4) YG tidak secara lugas membantar, mereka hanya mengatakan tidak bisa mengonfirmasi apa pun saat ini.
“Sulit untuk mengonfirmasi fakta-fakta terkait kedupan personal artis kami,” pungkasnya.
Biasanya, YG akan merilis pernyataan seperti ini untuk menjawab rumor kehidupan cinta para artisnya. Rumor tersebut katanya berawal ketika kedua artis tersebut terlihat dalam sebuah foto grup pertemuan sosial. Foto tersebut diunggah oleh Riccardo Tisci yang merupakan mantan kepala kreatif dari Burberry.
Baca juga : Rose Blackpink Akui Kentut di Running Man
Fakta Rose Blackpink dan Kang Dong Won
Sejak saat foto tersebut tersebar, mencuatlah rumor bahwa kedua aktor tersebut sedang dekat. Desas-desusnya, Natizen bahkan sampai mengumpulkan sejumlah klaim kesamaan mereka untuk membuktikan rumor yang beredar itu.
Awalnya kedua artis ini berada pada naungan agensi yang sama, yitu YG Entertiment. Namun, Kang Dong Won keluar dari agensi tersebut pada bulan Desember 2022 lalu.
Sebelum rumor hubungan asmara ini tersebar, YG Entertaiment telah mengeluarkan pernyataan keras mengenai isu lain yang dikait-kaitkan dengan Rose.
Seperti spekulasi penggunaan narkoba dalam pertemuan yang terabadikan dalam foto dengan Dong Won dan mantan petinggi Burberry yang sempat beredar sebelumnya.
“Kami menyampaikan bahwa rumor yang diasosiasikan dengan Rose Blackpink yang beredar di sejumlah komunitas online, media sosial, dan lainnya, jelas-jelas merupakan informasi keliru,” tulis agensi dari Rose Blackpink.
Baca juga : Akankah Kontrak BLACKPINK dengan YG Entertaiment Diperpanjang?
Tidak hanya menegaskan akan ketidakbenaran isu yang beredar, YG Entertiment juga akan mengambil tindak tegas bagi penyebar rumor untuk mengambil jalur hukum.
“Kami akan mengambil langkah hukum menghadapi tindakan yang melanggar hak asasi manusia dan merupakan fitnah terhadap artis dari agensi kami,” jelas juru bicara YG Entertaiment.
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.