Milenianews.com, Jakarta – MainStory, startup layanan daycare berbasis teknologi, lagi-lagi bikin gebrakan. Dalam siaran persnya, Senin (22/9), mereka menyebut kalau daycare ternyata bisa jadi “hidden key” buat nge-boost pertumbuhan ekonomi Indonesia sampai 8%.
Baca juga: Keji! Pengasuh di Daycare Depok Siram Balita dengan Air Panas
Menurut Antoni Lewa, Founder dan CEO MainStory, kualitas angkatan kerja nggak lepas dari peran perempuan yang bekerja. Sayangnya, data Bank Dunia nunjukin kalau partisipasi perempuan di Indonesia masih stuck di angka 53,5%. Bandingin deh sama rata-rata Asia Timur dan Pasifik yang udah 67,7%.
“Keterbatasan akses pengasuhan anak yang aman bikin banyak perempuan terpaksa mundur dari dunia kerja. Padahal kalau ada daycare yang berkualitas, ibu-ibu bisa tetap produktif tanpa khawatir tumbuh kembang anaknya,” kata Antoni, Senin (22/9).
Daycare bukan sekadar titip anak
Buat Antoni, daycare itu lebih dari sekadar tempat nitipin anak. Layanan ini nyambung banget sama tujuan Sustainable Development Goals (SDGs) karena mendorong kesetaraan gender sekaligus dukung pendidikan anak sejak dini.
“Bagi kami, daycare bukan sekedar layanan, melainkan fondasi masa depan Indonesia. Dengan membangun generasi yang sehat, percaya diri dan berdaya sejak dini, kita tengah menyiapkan Indonesia yang lebih kuat, adil dan berdaya saing di masa depan,” tegasnya.
Solusi buat screen time berlebihan
Nggak cuma urusan ekonomi, daycare juga punya efek positif langsung buat anak-anak. Aktivitas terjadwal bikin anak jadi lebih aktif dan bisa ngurangin kebiasaan bengong di depan layar gadget.
“Anak akan lupa dengan gadget, lebih aktif, dan perkembangannya jadi lebih baik. Misi MainStory adalah memberikan pengasuhan anak berkualitas untuk semua orang di dunia, melalui teknologi yang bertanggung jawab,” tambah Antoni.
Baca juga: 5 Rekomendasi TK di Depok Berkualitas
MainStory juga udah ngandelin teknologi, automasi, sampai AI buat bikin standar keamanan daycare makin tinggi. Saat ini, mereka udah punya 30 cabang di lima kota besar dan berhasil ngasih layanan ke lebih dari 5.000 keluarga.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.













