News  

Sambut Ramadhan, BAZNAS Luncurkan Program “Pesantren 1000 Cahaya”

Noor Achmad luncurkan program Pesantren 1000 Cahaya guna sambut Bulan Ramadhan pada Kamis (20/2).
Noor Achmad luncurkan program Pesantren 1000 Cahaya guna sambut Bulan Ramadhan pada Kamis (20/2).

Milenianews.com, Jakarta – Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) luncurkan program “Pesantren 1000 Cahaya” guna memberikan dukungan bagi masyarakat kurang mampu melalui serangkaian kegiatan keagamaan pada Kamis (20/2).

Program tersebut melibatkan mahasiswa penerima Beasiswa Cendekia BAZNAS (BCB) di 162 kampus se-Indonesia. Mereka akan mengajar anak jalanan, anak yatim, dan penyandang disabilitas dengan kegiatan seperti pengajian, ceramah, tilawah dan buka bersama.

Baca juga: Sambut Ramadhan, BMH dan Mahasiswa ISNUBA Gelar Aksi Peduli Masjid di Denpasar

Disebutkan bahwa kegiatan tersebut akan dilaksanakan serentak di 162 lokasi untuk menanamkan nilai-nilai keagamaan dan kepedulian sosial.

Peluncuran program ini dilakukan secara daring melalui kanal Youtube BAZNAS TV pada Kamis (20/2) oleh Ketua BAZNAS Noor Achmad bersama Deputi BAZNAS bidang Pendistribusian dan pendayagunaan, Imdadun Rahmat.

Noor Achmad menyampaikan bahwa program tersebut dirancang untuk melibatkan mahasiswa penerima BCB dalam menghadapi tantangan masa depan.

“Kami berharap para penerima beasiswa ini memiliki daya saing yang kuat, baik di tingkat nasional maupun global,” pungkasnya melalui siaran pers yang diberikan pada Kamis (20/2).

Menurutnya, program tersebut juga akan menjadi bekal bagi masyarakat kurang mampu dalam menghadapi dinamika ilmu pengetahuan yang terus berkembang.

“Ilmu di masa mendatang akan terus berkembang secara dinamis. Apa yang kita siapkan ini, insyaallah akan menjadi bagian dari perjuangan kita dalam menghadapi tantangan tersebut,” sambungnya.

Di kesempatan yang sama, Imdadun Rahmat menambahkan bahwa sasaran utama dari program ini adalah anak jalanan, anak yatim dan penyandang disabilitas.

Baca juga: BMH Yogyakarta Salurkan Paket Fidyah kepada  Santri Tahfidz Pesantren Cahaya Al-Qur’an Pakem, Sleman  

“Kegiatan ini mencangkup pembekalan keagamaan, seperti pengajian, ceramah dan tilawah yang diakhiri dengan buka puasa bersama di lokasi yang telah ditentukan,” ujarnya.

Imdadun berharap melalui kegiatan ini, mahasiswa penerima beasiswa tidak hanya mendapatkan manfaat akademik, namun juga turut berkontribusi dalam sosial bagi masyarakat yang membutuhkan.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube MileniaNews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *