Milenianews.com – IPhone SE 4, yang rencananya akan rilis pada tahun 2025, kabarnya akan mengadopsi desain yang mirip dengan iPhone 14. Di samping itu, melansir dari MacRumors, perangkat ini pun akan dilengkapi dengan Face ID dan port USB-C.
Dari kabar yang beredar tersebut, Apple saat ini sedang mengembangkan iPhone SE terbaru dengan modifikasi dari rangka iPhone 14. Modifikasi tersebut, mencakup dari layar 6,1 inci dan lekukan khusus pada sistem kamera TrueDepth khusus untuk Face ID.
Baca Juga : Apakah iPhone 15 Pro Worth It Untuk Kamu Upgrade?
iPhone SE 4
Perkiraan bobot iPhone SE 4 ini memiliki barat sekitar 165 gram. Hal tersebut, menjadikan smartphone ini lebih ringan 6 gram daripada iPhone 14. Di samping itu, melansir dari GizmoChina (12/11), salah satu perbedaan utama antara iPhone SE4 dan iPhone14 adalah dalam hal sistem kamera bagian belakang.
Selain itu iPhone SE berikutnya akan memiliki desain kamera belakang yang menampilkan satu kamera dengan flash sejajar. Penampilan tersebut, tentunya akan mirip dengan iPhone SE generasi ketiga.
Kabarnya, Apple juga sedang mengembangkan beberapa desain tonjolan kamera yang berbeda. Namun, kabar tersebut belum memiliki kepastian mengenai pilihan desain yang akan terpilih. Beberapa opsi termasuk tonjolan kamera berbentuk lonjong dengan kamera dan flash, serta tonjolan yang hanya menonjolkan lingkaran kamera.
Rumor lain mengenai iPhone SE 4 mencakup kemungkinan kamera belakang 48 megapiksel, penggunaan layar OLED, dan transisi dari tombol beranda Touch ID ke Face ID. Apple juga sedang menguji modem 5G internal bernama “Sinope” pada iPhone SE 4, dengan uji coba yang dilakukan pada varian iPhone 15 Pro Max. Meski demikian, ketidakpastian muncul setelah Qualcomm mengonfirmasi penyediaan modem untuk Apple hingga 2026.
Baca juga : Seri Ponsel iPhone dengan Harga 4jutaan
Namun, jika rumor rumor benar, iPhone SE 4 akan memiliki kamera utama 48 megapiksel dan fitur Action Button dari seri 15 Pro. Hal itu menjadi peningkatan signifikan dari model sebelumnya. Perangkat ini juga akan menjadi model pertama iPhone SE yang menggunakan port USB-C, menyelaraskannya dengan seri iPhone terbaru.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.