Milenianews.com – Ketiak yang bau menjadi penyebab turunnya rasa percaya diri. Karena bau ketiak tidak hanya bisa terasa oleh diri sendiri, namun juga dapat mengganggu kenyamanan orang lain. Tak jarang ini juga menjadi penilaian orang terhadap kita. Lantas Bagaimana cara atasi bau ketiak??
Sebelum kesana, kita harus tau dulu, apa penyebab bau ketiak. Melansir Halodoc (22/1), penyebab ketiak bau merupakan bakteri yang memecah keringat. Selain itu, keaktifan kelenjar apokrin yang bertanggung jawab terhadap bau badan juga memicu bau ketiak.
Kelenjar apokrin tersebut berada di bagian ketiak. Akibatnya, ketiak rentan terhadap meningkatnya bau badan yang cepat.
Baca Juga : Oh ini, Penyebab Jerawat Muncul di Hidung
Untuk atasi ketiak yang bau, Sobat Milenia tidak perlu cemas. Pasalnya saat ini sudah banyak produk yang dapat membantu atasi bau ketiak bahkan menghilangkannya. Misalkan menggunakan deodoran maupun sabun mandi. Akan tetapi, ada banyak cara alami yang bisa sobat lakukan untuk atasi batu ketiak.
Cara alami atasi ketiak yang bau:
1. Air Lemon
Menyingkikan ketiak yang bau serta mengganggu bisa dilakukan menggunakan air lemon. Sebab air lemon memiliki fungsi obat rumahan untuk bau badan.
Kandungan lemon bisa mengurangi keasaman kulit dan membuat bakteri tidak mau menempel. Caranya yaitu cukup ambil setengah buah lemon dan gosokan pada ketiak Sobat yang bau.
2. Garam
Cara alami berikutnya untuk menghilangkan ketiak yang bau yaitu dengan memanfaatkan garam. Garam atau natrium klorida mempunyai kemampuan untuk membunuh banyak bakteri.
Cara penggunaannya yaitu campur sejumput garam dan campurkan dengan air, kemudian oleskan campuran tadi pada ketiak Sobat yang bau.
Baca Juga : Ikuti Tren Konsumsi Madu Beku di TikTok Bisa Alami Gangguan Kesehatan
3. Cuka Apel
Cara alami yang terakhir dengan memanfaatkan cuka apel. Sebab banyak diketahui bahwa cuka apel secara alami bersifat asam dan mempunyai sifat antimikroba.
Sifat alami itulah yang bisa menetralkan area ketiak dan menghancurkan bakteri penyebab bau. Cara penggunaan cuka apel untuk ketiak ini pun cukup mudah. Sobat cukup mengoleskan cuka apel menggunakan kapas pada ketiak yang bau, lakukan rutin dua kali sehari.(Mio)