Eropa Upayakan Peraturan Seluruh Smartphone Gunakan USB Type C

USB Type C Eropa
Sumber: 9to5google.com

Milenianews.com – Tahukah sobat milenia, Eropa sedang mengeluarkan gagasan yang sedang diusahakan. Gagasan ini yaitu menjadikan USB Type C sebagai Standar untuk segala macam bentuk Smartphone yang dirilis di Eropa. Jadi bisa dibilang Eropa memaksa semua pabrikan Smartphone menggunakan USB Type C sebagai Standar operasional untuk segala Smartphone yang ada, tidak peduli itu Android, iOS atau OS Lain.

Memang dengan adanya standarisasi yang dibuat bisa mengurangi limbah elektronik. Eropa yang ingin mengurangi Limbah Elektronik yang ada, karena setiap pergantian jenis kabel USB, selalu ada sisa Limbah yang tentunya tidak bisa digunakan lagi selain dibuang, dan didaur ulang (Jika bisa).

Dilansir dari 9t05Google(21/1) Tercatat total 51.000 Ton Limbah Elektronik yang dihasilkan di Eropa. Dan itu bukanlah jumlah sedikit, bayangkan jika para produsen elektronik mengganti lagi jenis Kabel USB sebagai standar mereka. Pastinya akan lebih banyak lagi limbah eektronik yang ada disana.

Baca Juga : Serius dalam Penyediaan Jaringan 5G, Nokia Pimpin Seluruh Dunia

Persiapkan Kebijakan Tentang Standar USB Eropa, Apple Mulai menerapkan teknologi USB Type C

Mempersiapkan kebijakan mungkin diterapkan ini, Apple sudah mulai menerapkan teknologi USB Type C. Meskipun Apple sudah mengadopsi USB Type C pada jajaran iPad Pro dan seri MacBook Pro, Apple masih belum menerapkannya pada produk iPhone. Rumornya Apple akan memperkenalkan iPhone yang kompatibel dengan USB-C pada tahun 2021. Ini akan manjadi langkah awal iPhone mengantisipasi kebijakan yang nantinya akan diterapkan di Eropa.

Gagasan ini baru masuk ke tahap diskusi dengan para produsen yang ingin memasukan produknya ke Eropa. Sehingga resmi atau tidaknya keputusan ini nantinya masih belum ada berita resmi, jadi kita masih harus menunggu kabar selanjutanya.

Jadi buat sobat milenia yag tidak mau ketinggalan informasi terbaru mengenai berita, olahraga, games, teknologi dan lain sebagainya, ikuti kami di social media dan subscribe newsletter kami MileniaNews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *