Milenianews.com, Bogor- Komite Sekolah atau PABBI (Parents Association Bosowa Bina Insani) SMA Bosowa Bina Insani menggelar acara Career Day. Acara yang menampilkan dua orang alumni sukses – Kamal Ibrahim, S.Pd dan Gemilang Noor Alwaarits, S.H — itu diadakan di Sekolah SMA Bosowa Bina Insani, Bogor, Kamis (9/3/2023), dan diikuti oleh para siswa SMA Bosowa Bina Insani.
Dalam sambutannya, Ketua PABBI SMA Bosowa Bina Insani (BBI), Nevita mengatakan, peran sekolah dalam membantu menemukan minat dan bakat serta menyiapkan karir untuk masa depan siswa sangat dibutuhkan. Hal itu penting untuk mengantarkan para siwanya ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi sesuai dengan minat dan bakat.
“Berdasarkan hal itu, kami PABBI menggelar acara Career Day untuk Para Siswa SMA Bosowa Bina Insani Bogo dengan tema ‘Pentingnya Belajar dan Membangun Usaha sejak SMA’,” kata Nevita.
Ia menambahkan, program yang secara khusus dan rutin diadakan PABBI ini, memberi peluang kepada siswa agar bisa belajar beberapa pilihan karir berbeda. Sekaligus mengenal dan mendapatkan informasi penting, sehingga siswa dapat memilih jalur karir yang tepat untuknya.
Baca Juga : PABBI SMA Bosowa Bina Insani Gelar Seminar Pendidikan, Bahas Persoalan LGBT
Nevita menegaskan, pendidikan tidak hanya yang terjadi dalam kelas, namun juga di luar kelas. Jadi siswa harus memperoleh banyak pengalaman dan paparan dari pengalaman berbeda, orang berbeda, dan pikiran berbeda. “Seperti yang diberikan oleh dua narasumber kali ini. Keduanya merupakan alumni SMA Bosowa Bina Insani. Yakni, Kamal Ibrahim sebagai pengusaha dan Gemilang Noor sebagai lawyer,” ujarnya.
Nevita menambahkan, “Dengan Career Day ini diharapkan siswa dapat mempersiapkan masa depan siswa utamanya mempersiapkan diri dengan kemampuan dasar seperti numerasi, literasi sehingga di masa depan siswa dapat mengembangkan sendiri kemampuannya.”
Acara Career Day itu dihadiri Kepala SMA BBI Cucup Shohibul Maqomat, S.Pd, guru-guru SMA BBI, dan para pengurus PABBI SMA BBI. Moderator adalah Maheni, salah seorang guru SMA BBI.