Milenianews.com, Depok—Inilah petualangan seru siswa SD Prestasi Global-Depok, di Kampung Jawa, Sentul, Bogor. Siswa kelas 5 dan 6 SD Prestasi Global merasakan pengalaman camping yang tak terlupakan selama dua hari (16-17/12/24).
Berbagai kegiatan seru seperti games hingga api unggun digelar di Kampung Jawa, Sentul, Bogor. Pada siang hari siswa mengikuti berbagai games kelompok yang mengasah kekompakan tim. Mulai dari games sandi morse, halang rintang, estafet air nampan, estafet tongkat, hingga games kim mencium.
Saat malam datang, setelah melaksanakan ibadah shalat Isya, siswa berkumpul di lapangan. Suasana malam semakin hangat dengan berkumpul di sekitar api unggun. Siswa mengikuti upacara, menyanyikan lagu bersama, dan menampilkan yel-yel yang telah dipersiapkan oleh masing-masing regu. Api unggun menjadi pusat perhatian, menyinari wajah-wajah ceria siswa.
Baca Juga : Siswa SD Prestasi Global-Depok Raih Medali Emas di Kejuaraan Nasional Gymnastik
Mustopa, selaku kepala Sekolah SD Prestasi Global, menyampaikan apresiasi atas antusiasme siswa dan guru dalam mengikuti kegiatan camping ini. “Semoga kegiatan serupa dapat terus diadakan untuk memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan dan bermakna bagi siswa,” kata Mustopa.