Milenianews.com, Bogor – SMA Bina Insani Bogor melaksanakan kegiatan Observasi Lapang Keprofesian (OLK) bagi siswa kelas XII mulai dari tanggal 12 – 15 Januari 2026 sebagai bagian dari program penguatan kesiapan studi lanjut dan dunia kerja. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran nyata serta relevansi kepada siswa terkait minat jurusan di perguruan tinggi dan prospek profesi lulusannya di dunia kerja.
Melalui kegiatan observasi ini, para siswa mendapatkan kesempatan untuk melihat secara langsung lingkungan kerja, sistem operasional, serta kompetensi yang dibutuhkan pada berbagai bidang profesi. Hal tersebut diharapkan dapat membantu siswa dalam menentukan pilihan jurusan yang sesuai dengan minat, bakat, dan rencana karier mereka setelah lulus dari SMA.

Adapun lokasi observasi lapang mencakup berbagai sektor strategis. Di bidang teknologi informasi (IT), siswa melakukan observasi di PT Icon Media Nusantara. Untuk bidang manajemen dan keuangan, kegiatan dilaksanakan di PT Bank Syariah Nasional Cabang Bogor, PT Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1, RECOFTC Indonesia Bidang Kewirausahaan Masyarakat, SPPBE Kemang Bogor, PT Multidimensi Pro serta kantor PT PLN (Persero) UPT Bogor. Kemudian Bidang hukum, siswa melakukan kunjungan studi ke kantor hukum Hana Hasanudin & rekan, dan DPRD Kota Bogor.
Sementara itu, di bidang pangan, siswa mengunjungi Taman Teknologi Pertanian, Cigombong. Peminat bidang teknik, siswa mengunjungi PT Dirgantara Indonesia, PT.Pamapersada Nusantara, PT. Goodyear Tires Tbk dan Kantor Dinas Perhubungan Kota Bogor.

Selain itu, observasi juga dilakukan pada sektor kedinasan di Skadron 8 Pangkalan TNI AU Atang Sendjaja (Lanud ATS), guna memperkenalkan siswa pada bidang kemiliteran. Serta peminatan kesehatan yang melakukan observasi keprofesian di Klinik Pratama BNN, Rumah Sakit Asyifa Leuwiliang, Klinik Hewan IPB Taman Kencana, Rumah Sakit Islam, Rumah sakit Trimitra Cibinong dan beberapa dokter praktik. Peminatan Bisnis dan Design melakukan observasi di Sekolah Khoiru Ummah, Lili Seduh Saji dan Rateh Leafhouse. Total keseluruhan siswa melakukan observasi di 28 tempat berbeda sesuai dengan minat jurusannya.
Baca Juga : Siswa SMA Bina Insani Tunjukkan Prestasi Terbaik Dalam Tes Kemampuan Akademik (TKA)
Menurut ketua panitia kegiatan, Dita Asyri Vebrina, selama kegiatan berlangsung, siswa memperoleh penjelasan langsung dari para praktisi dan tenaga profesional mengenai tugas, tanggung jawab, jenjang karier, serta tantangan di masing-masing bidang.
“Siswa juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan bertanya sehingga pengalaman belajar menjadi lebih interaktif dan bermakna,” lanjut Dita.

Kepala Sekolah SMA Bina Insani, M. Nasir Rusunah menambahkan, “Pihak sekolah berharap melalui kegiatan Observasi Lapang Keprofesian ini, siswa kelas XII SMA Bina Insani Bogor dapat memiliki wawasan yang lebih luas, pemahaman yang lebih matang, serta motivasi yang kuat dalam merencanakan masa depan akademik dan profesional mereka.”
“Siswa pun akan mempresentasikan hasil observasi lapang ini di depan semua, termasuk orangtua dan undangan agar siswa bisa memaparkan kaitan antara pilihan jurusan di perguruan tinggi yang diminatinya dengan profesi yang diinginkan. Kami berterima kasih sekali kepada orangtua dan pihak-pihak yang membantu dalam perizinan dan pelaksanaan observasi ini. Terutama kepada para narasumber yang berkenan berbagi ilmu dengan anak-anak kami. Semoga siswa kami lebih memahami bidang kerja, jobdesk profesi, keterkaitan mata kuliah dengan jobdesk profesi dan terutama mengetahui skill yang harus dikuasai dan kendala-kendala yang perlu diantisipasi dalam profesi yang memang mereka minati,” pungkas Nasir.













