Milenianews.com, Jakarta – Real Madrid menang melawan Getafe dengan skor 1-0 dalam lanjutan pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol di Stadion Alfredo di Stefano, Jumat (3/7) dini hari tadi.
Kemenangan tersebut, membawa tim asuhan Zinedine Zidane tersebut semakin mantap di puncak klasemen Liga Spanyol. Madrid mengumpulkan 74 poin unggul 4 poin dari Barcelona.
Baca Juga : Real Madrid Inginkan Bintang Inter Milan Lautaro Martinez
Permainan Getafe dari awal, menerapkan bola-bola panjang. Strategi tersebut diterapkan untuk mengimbangi gaya permainan tuan rumah. Real Madrid baru menebar ancaman di menit ke-23 sebagai tamu.
Umpan tarik Ferland Mendy berhasil dijangkau Vinicius Junior, tapi bola masih bisa dihalau oleh kiper David Soria.
El Real juga kembali menciptakan peluang saat umpan silang Segio Ramos disambut tendangan voli Isco, namun Soria kembali melakukan penyelamatan. Babak pertama, skor masih tetap imbang 0-0.
Di awal babak kedua, Luka Modric membuka peluang pertama Real Madrid. Namun tendangan melengkung Jaime Mata membentur mistar gawang atas.
Baruah di menit ke-78, Los Galacticos mendapat hadiah penalti setelah Dani Carvajal dijatuhkan di area terlarang. Saat melakukan tusukan dari sisi kanan oleh Mathias Olivera.
Baca Juga : Real Madrid Siap Tukar 4 Pemainnya demi Datangkan Pogba
Sergio Ramos berhasil menjadi pahlawan Madrid saat gol satu-satunya menjadi penentu kemenangan Real Madrid. Barcelona, sebelumnya bermain imbang dengan Athletico Madrid.
Pada pekan depan, Real Madrid akan melakoni laga melawan Athletic Bilbao, Minggu (5/7). (Rifqi Firdaus)