Tecco Mulai Persiapkan Bali United untuk Piala AFC 2021

Pelatih Bali United Tecco

Milenianews.com, Jakarta – Pelatih Bali United, Stefano Cugurra “Tecco” akan mulai persiapkan timnya, di ajang Piala AFC 2021. Ia akan mulai mempersiapkan dengan menggali kekuatan tim rivalnya di grup G.

“Kita sudah tahu lawan di Piala AFC tahun ini. Itu kabar baiknya. Saatnya tim harus mulai latihan agar punya persiapakan yang bagus. Saya juga mulai mencari informasi lawan di grup G ini,” katanya mengutip dari Antara, Kamis (28/1).

Di grup G, Bali United akan menantang Hanoi FC, Boeung Ket FC, dan satu tim lagi menunggu hasil play-off antara wakil Brunei Darussalam, Laos, dan Myanmar.

Sistem pertandingan babak penyisihan akan berlangsung dengan sistem round robin dan sentralisasi. Nantinya, empat tim dalam satu grup akan bertemu tanpa sistem kandang-tandang.

Baca Juga : Eks Arema FC Sebut Liga 2 Argentina Lebih Baik dari Liga 1 Indonesia

Bali United akan mulai latihan Februari mendatang untuk persiapan AFC 2021

Foto : Bali United perwakilan Indonesia sebagai jawara Liga Shopee 1 2019.

Sedangkan sentralisasi, semua pertandingan digelar dalam satu venue atau terpusat. Perjuagan klub berjuluk Serdadu Tridatu itu akan memulai pertandingan pada 22-28 Juni mendatang.

Klub yang lolos dari fase grup, akan masuk ke semifinal zona ASEAN 10-11 Agustus mendatang. Pemenangnya akan masuk ke final zona ASEAN pada 25 Agustus 2021.

Tecco mengatakan kepada anak asuhnya agar tidak lengah saat bermain di fase grup. Hasil imbang saja akan mempengaruhi posisi klub di klasemen.

“Hasil imbang saja bisa mempengaruhi posisi di klasemen,” tambahnya.

“Situasi ini berbeda dengan tahun lalu. Kita bisa bermain di rumah dan di luar. Tahun ini kita bermain di tempat netral dan hanya memainkan tiga pertandingan. Meski tiga pertandingan, tapi bagi saya sangat penting untuk bisa lolos di babak selanjutnya,” kata Tecco.

Baca Juga : Mauricio Pochettino Siap Kembali sebagai Pelatih, Akankah ke Manchester United?

Ilja Spasojevic dan kawan-kawan bersiap untuk memulai latihan pada Februari mendatang, dari kabar kepastian ini. Bahkan bukan tak mungkin, persiapan lebih awal bisa membantu tim semakin matang untuk menghadapi kompetisi yang akan datang.(Rifqi Firdaus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *