Milenianews.com, Jakarta – Klub Manchester United resmi perpanjang kontrak striker mereka, Marcus Rashford yang akan habis pada 2020 mendatang. Ia resmi meperbaharui kontraknya sampai 2023 dengan opsi tambahan satu tahun dalam kontraknya.
Sang striker adalah salah satu produk sukses dari akademi Manchester United. Ia diangkat pertama kali pada awal tahun 2016 silam pada masa Louis van Gaal dan hingga saat ini ia bertahan di skuat senior United.
Rashford mengakui ia senang dan lega bisa bertahan berama skuat setan merah. Karena baginya sudah ada ikatan dengan Manchester United.
“Manchester United sudah menjadi segalanya dalam hidup saya semenjak saya bergabung dengan klub ini di usia tujuh tahun,” kata Rashford dikutip dari laman resmi Manchester United, Selasa (02/07).
Rashford berkomitmen ingin bawa kembali MU dalam masa kejayaannya, sebagai klub yang disegani di Premier League dan Eropa.
Masa Depan Kovacic sudah Jelas
Foto : SkySport
Sementara klub Inggris lainnya, Chelsea yang terkena hukuman dalam bursa transfer musim panas ini, berhasil permanenkan Mateo Kovacic.
Ia didatangkan Chelsea dari Real Madrid dengan status pinjaman selama satu tahun. Di Chelsea sendiri, Kovacic total bermain 51 kali dengan seragam 36 laga diantaranya dimainkan sebagai starter.
Kovacic teken kontrak selama 5 tahun bersama Chelsea. “Saya sangat menikmati masa peminjaman saya bersama Chelsea. Saya merasa nyaman disini dan sangat menyukai London serta Premier League. Saya sangat senang bisa bergabung secara permanen,” katanya dilansir laman resmi Chelsea.
Ia berharap bisa memberi kontribusi lebih buat Chelsea untuk musim 2019/20. Kepastian perekrutan permanen ini sekaligus mengakhiri spekulasi mengenai masa depan Kovacic yang memang sudah tak memiliki tempat di skuat Real Madrid.
Keberhasilan Juventus di Bursa Transfer
Foto : FoxSport Asia
Juventus adalah klub yang paling beruntung dan paling handal dalam bursa transfer. Klub kota Turin tersebut berhasil mendapatkan Adrian Rabiot dari PSG dengan status bebas transfer.
Rabiot akan habis kontraknya bersama PSG pada akhir juni silam. Juventus manfaatkan kesempatan tersebut dan rekrut Rabiot.
Baca Juga : Djalminha : Tinggalkan Barcelona adalah Keputusan yang Buruk
Ini bukan pertama kali Juventus mendapatkan pemain berkualitas yang didapat secara cuma-cuma. Saat 2007 silam, Si Nyonya Tua berhasil datangkan kembali Fabio Cannavaro dari Real Madrid saat mereka sedang membangun kekuatan klub lagi setelah kena skandal Calciopoli.
Selain itu, banyak pemain top lainnya seperti Semi Khedira, Emre Can, Aaron Ramsey, Nedved didapatkan Juventus dengan status bebas transfer. (Ikok)