News  

Siswa ASEAN Ramaikan Final ASEAN Data Science Explore 2025 di Kuala Lumpur

ASEAN Foundation bersama SAP sukses gelar ASEAN Data Science Explore 2025 pada Jumat (31/10) di Kuala Lunpur, Malaysia
ASEAN Foundation bersama SAP sukses gelar ASEAN Data Science Explore 2025 pada Jumat (31/10) di Kuala Lunpur, Malaysia

Milenianews.com, Jakarta – ASEAN Foundation berkolaborasi dengan SAP sukses gelar ASEAN Data Science Explore (ASEAN DSE) 2025 Regional Finals di Kuala Lumpur, Malaysia pada Jumat (31/10) lalu.

Sebanyak 22 siswa mengikuti babak final ini. Mereka berasal dari berbagai institusi pendidikan. Peserta datang dari tingkat menengah hingga tinggi dan merupakan perwakilan dari 10 negara kawasan ASEAN.

Dalam kegiatan tersebut, peserta mempresentasikan proposal solusi berbasis data sembari menyajikan solusi inovatif guna atasi masalah sosial ekonomi di negara asal mereka.

Baca juga: EduTrip: PresGo Happy Ranggers Explore & Play

Inovasi Solusi Berbasis Data

Peserta memanfaatkan perangkat lunak SAP Analytics Cloud dan mengembangkan aplikasi seluler yang menghasilkan solusi berdampak. Solusi tersebut fokus menjawab isu utama sosial ekonomi yang tersebar di kawasan ASEAN dengan harapan dapat sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan.

Tujuan pembangunan berkelanjutan tersebut meliputi, tanpa kelaparan, kehidupan sehat sejahtera, air bersih, sanitasi layak, konsumsi, produksi yang bertanggung jawab dan penanganan perubahan iklim.

Direktur Eksekutif ASEAN Foundation, Piti Srisangnam tekankan peran penting program ini yang menjadi wadah pengembangan keterampilan. Ia menyatakan, SAP bertekad mempersiapkan generasi muda guna hadapi kompleksitas dunia yang berkembang pesat dan membutuhkan keterampilan baru.

Pembekalan Keterampilan Digital dan Kewirausahaan

Ia menjelaskan bahwa program ini adalah inisiatif utama mereka. Program ini membina talenta muda di seluruh kawasan ASEAN.

“Dengan membekali mereka perangkat digital dan keterampilan data yang dibutuhkan, Kami memberdayakan generasi muda untuk berpikir kritis dan berinovasi dalam memecahkan masalah dunia nyata,” imbuhnya.

Baca juga: Rektor IPB University Jadi Pembicara Kunci pada Konferensi ASEAN-China Center di Henan, Tiongkok

SAP sendiri fokus pada tiga rangkaian keterampilan, yaitu kewirausahaan dan keterampilan digital, serta keterampilan abad ke-21. Tujuan akhirnya adalah menciptakan generasi muda yang berdaya saing.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *