Milenianews.com, Jakarta – Sharp, produsen elektronik asal Jepang ini meluncurkan ponsel dengan kemampuan fotografi sekelas kamera mirrorless. Mereka juga berhasil membawa AQUOS R8s series ke pasar Indonesia di penghujung tahun 2023.
Pada ponsel series terbarunya ini, mereka menggunakan sistem operasi android 13 atau Android Tiramisu. Tidak ada perbedaan, Shinji Teraoka, Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia menyatakan bahwa spesifikasi AQUOS R8s di Indonesia ini sama dengan AQUOS R8s Pro yang rilis di Jepang.
Baca Juga : Sharp Pamerkan Inovasi Teknologi Terbaru di Sharp Tech Day 2023
AQUOS R8s Series ke Indonesia
“Smartphone AQUOS R8s Pro & AQUOS R8s yang kami bawa ke Indonesia tidak memiliki perbedaan sama sekali. Baik dari spesifikasi dan fitur maupun desain dengan produk di Jepang. Kami memboyong produk ini ke Indonesia karena kami melihat tingginya minat penduduk Indonesia terhadap dunia fotografi dan videografi,” ungkap Shinji dalam rilis yang diterima milenianews.com, Sabtu (9/12).
Tampilan Layar AQUOS R8s Series
Pada ponsel AQUOS R8s Pro dibenamkan layar Pro IGZO OLED 6,6 inci dengan resolusi 2.730 x 1.260 piksel. Layar R8s Pro mendukung kecepatan refresh variabel mulai dari 1 Hz hingga 240 Hz yang mengesankan. Bertenaga chipset Snapdragon 8 Gen 2, AQUOS R8s pro memiliki memori LPDDR5X 12 GB dan penyimpanan UFS 4.0 256 GB. Sedangkan pada R8s mengusung layar Pro IGZO OLED 6,4 inci, dengan resolusi 2.340 x 1.080 piksel dan mendukung kecepatan refresh variabel 1 Hz hingga 240 Hz.
Kamera Fotografi dan Videografi
Kamera utama AQUOS R8s Pro memiliki resolusi 47 MP (f/1.9), dengan depth sensor resolusi 1,9 MP. Berbekal Sensor kamera 1 inch AQUOS R8s Pro, mereka dapat menangkap gradasi warna, cahaya, lebih sedikit distorsi dan gambar yang lebih nyata.
Sedangkan pada R8s memiliki kamera utama 50 MP dan kamera ultrawide 13 MP. Selain itu, Sharp AQUOS R8s Pro dibenamkan sensor spectrum 14ch saluran yang dapat mendeteksi lebih dari 600 sumber cahaya yang berbeda, sehingga mengabadikan di dalam pencahayaan yang minim hasil foto akan tertangkap lebih terang.
Performa
Sharp AQUOS R8s series menggunakan CPU Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform serta lengkap dengan memori penyimpanan berkapasitas 256 GB. variant AQUOS R8s Pro tersedia dengan RAM 12GB sedangkan variant AQUOS R8s dengan RAM 8GB.
Di samping itu, Sharp AQUOS R8s series pun bersertifikat IP68 waterproof yang anti terhadap debu dan air, bahkan dapat digunakan di dalam air hingga kedalaman 2 meter selama 30 menit. Agar kenyamanan tidak terganggu saat bermain games, AQUOS R8s Pro terpasang baterai 5.000 mAh. sedangkan pada AQUOS R8s terpasang baterai 4.570 mAh.
Baca Juga : Apa Itu Teknologi Noise Cancelling pada Earphone? Yuk Simak!
Mulai tersedia, Sharp AQUOS R8s Series akan ada di pasar Indonesia pada tanggal 12 Desember 2023. Hanya miliki satu pilihan warna hitam, AQUOS R8s Pro tersedia dengan harga Rp. 15.999.000. Sedangkan untuk Sharp AQUOS R8s tersedia dua pilihan yaitu warna biru dan krem dengan harga Rp. 12.999.000.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.