Milenianews.com, Jakarta – Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kembali menggelar program tahunan yang penuh semangat, BSI Explore 2025, dengan antusiasme yang semakin membara! Tahun ini, para mahasiswa menunjukkan komitmen luar biasa untuk mengimplementasikan program-program kreatif mereka, yang sudah dipersiapkan dengan matang.
Salah satu tim yang menarik perhatian adalah Tim 35 Desa Karanganyar, Bekasi, yang kini siap untuk memberi warna baru dalam masyarakat setempat. Anisa Putri, ketua tim yang penuh energi, saat ditemui selepas pelepasan peserta BSI Explore yang diselenggarakan pada Rabu (5/2) di aula Universitas BSI kampus Kramat, Jakarta Pusat,
dengan percaya diri mengatakan, “Kami sudah mempersiapkan segala hal dengan serius, dari kesehatan hingga mental. Kami ingin memastikan bahwa program yang kami jalankan benar-benar dapat berdampak besar bagi desa Karanganyar.”
Baca juga: BSI Explore 2025 Semakin Seru dengan Perlombaan Kreatif dan Hadiah Fantastis!
Semangat Peserta BSI Explore 2025
Berbagai program kerja telah disusun oleh tim 35 untuk menyukseskan acara ini. Bahkan, sebelumnya tim ini juga telah melakukan survei langsung ke lapangan bersama Dosen Pendamping Lapangan, Anus Wuryanto, untuk memastikan bahwa setiap langkah program mereka benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Keberanian dan antusiasme mahasiswa ini tidak hanya membangkitkan semangat di kalangan mereka, tapi juga menginspirasi seluruh kampus untuk terus bergerak maju, berinovasi, dan memberikan kontribusi nyata untuk bangsa. Dengan persiapan yang matang dan semangat tak kenal lelah, para peserta BSI Explore 2025 siap mengukir prestasi yang akan menjadi cikal bakal perubahan positif yang lebih besar!
Mari terus dukung para mahasiswa Universitas BSI yang tengah berjuang untuk membuat dunia menjadi lebih baik! Dan semoga dengan adanya hal ini, masyarakat luas terutama mahasiswa lainya di luar sana dapat termotivasi untuk terus maju, bergerak, dan berdampak bagi nusa dan bangsa.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.