Milenianews.com, Sukabumi – Independence Day Artificial Intelligence Conference yang diselenggarakan pada Kamis, 14 Agustus 2025 di Hotel Laska Sukabumi, tidak hanya menjadi ajang berbagi wawasan teknologi, tetapi juga membuka ruang dialog untuk menyatukan teknologi dan kemanusiaan.
Dalam sambutannya, Bryan Givan, Chief Creative Officer of Digital Creative Community (DICO), mengungkapkan bahwa kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) kini telah mengubah berbagai lini kehidupan di era digital, mulai dari sektor pendidikan, industri, hingga kesehatan. “Teknologi ini mendorong efisiensi, ketepatan, kecepatan, dan personalisasi. Namun, kita juga perlu waspada terhadap tantangan seperti kehilangan pekerjaan, keterasingan, dan pergeseran nilai sosial,” ujarnya sebelum membuka resmi acara tersebut, Kamis (14/8).
Baca juga: UBSI Sukses Gelar BSI Fun Run 5K Edisi Kemerdekaan di BSD
Artificial Intelligence Conference dengan mengusung tema “Artificial Intelligence and Your Creative Thinking” yang diinisiasi oleh DICO ini mengusung format talkshow, sesi diskusi interaktif, serta tanya jawab. Bryan menekankan bahwa tujuan pendekatan tersebut adalah untuk menjawab berbagai pertanyaan, pandangan, hingga kegelisahan publik terkait AI.
“Kami berharap kegiatan ini memberi dampak signifikan, tidak hanya dalam membekali pengetahuan, tetapi juga membentuk cara pandang yang bijak terhadap teknologi,” tambahnya.
Didukung penuh oleh sponsor utama Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) sebagai Kampus Digital Kreatif, acara ini menghadirkan para pakar di bidang AI for Education yakni, Daniel Manihuruk selaku Co-Founder AICO, dan Verry Riyanto, selaku Head of Technology and Information UBSI; serta AI for Business yakni, Rifki Abdussalam Al Marwadi selaku Account Officer Bank Rakyat Indonesia, David Rizal selaku Vice President of Content Postinc Media, dan Alvin selaku Digital Innovator Bank BCA.
Baca juga: Seminar Kemerdekaan Mandiri Wujudkan Kemerdekaan Digital yang Sesungguhnya
Kehadiran mereka menjadi jembatan untuk mengaitkan perkembangan teknologi dengan kebutuhan nyata masyarakat, sehingga pemanfaatan AI dapat berjalan seiring dengan nilai-nilai kemanusiaan. Melalui penyatuan gagasan, diskusi terbuka, dan kolaborasi, Independence Day Artificial Intelligence Conference 2025 diharapkan menjadi momentum penting bagi generasi muda untuk mengembangkan kreativitas sekaligus menavigasi perubahan dunia yang dipicu oleh kecerdasan buatan.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube MileniaNews.