Film, News  

Film ‘Tuhan, Izinkan Aku Berdosa’ Antara Spiritual dan Dendam

Milenianews.com, Jakarta – Sutradara Hanung Bramantyo kembali merilis karya film terbarunya bertajuk ‘Tuhan, Izinkan Aku Berdosa’ yang terinspirasi dari novel karya Muhidin M. Dahlan. Kabarnya, film tersebut akan tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai besok 22 Mei 2024.

Dari Gala Premiere-nya yang diadakan pada Jumat (17/5) lalu, di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, film ‘Tuhan, Izinkan Aku Berdosa’ menyajikan drama seputar perjalanan spiritual, keluarga, hingga laku manusia yang beragam dan menyentuh hati. Berlatarkan sebuah kota di Jawa Tengah, film tersebut mengisahkan tentang sosok perempuan tangguh bernama Kiran (Aghniny Haque).

Kiran merupakan mahasiswi berprestasi di salah satu kampus dan aktivis muslimah yang kerap terlibat dalam kegiatan keagamaan. Dari sana, Kiran bertemu dengan mahasiswa dan majelis Islam yang dipimpin oleh Abu Darda.

Lambat laun, kehidupan keras mulai menghimpit Kiran saat ekonomi keluarganya sedang tidak baik-baik saja, ditambah kondisi kesehatan sang ayah yang menurun. Alhasil, Kiran harus berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dan menghemat pengeluarannya.

Baca Juga : Film Peaky Blinders Akan Mulai Diproduksi pada September ini!

Saat dirinya sedang berjuang untuk menyelesaikan kuliah dan menghemat pengeluarannya, Kiran dipinang oleh Abu Darda untuk menjadi istrinya. Namun, dia merasa ragu dan memutuskan untuk menolak pinangan tersebut.

Konflik dimulai saat semua orang mulai menyudutkan Kiran dan keputusannya. Ditambah lagi, orang-orang yang selama ini dianggapnya sebagai rekan, berbalik arah dan menghujat hingga mengancamnya dengan keras.

Cobaan demi cobaan pun menghantam Kiran dan muncullah pertanyaan di benaknya, “Tuhan, mengapa Engkau jahat kepada saya?”

Dari semua ujian hidup yang menghampirinya, akankah Kiran dapat bertahan? Akankah dia menemukan jawaban atas pertanyaannya selama ini?

Kekecewaan terhadap kemunafikan manusia Dalam Film ‘Tuhan, Izinkan Aku Berdos’

Perjalanan spiritual Kiran bermula saat dia merasa kecewa atas sikap manusia yang menurutnya munafik. Manusia-manusia munafik itu hanya berkata seolah suatu hal adalah kebenaran, tetapi perilaku mereka berbeda dengan apa yang diucapkan.

‘Tuhan, Izinkan Aku Berdosa’ akan mengupas helai demi helai kehidupan yang membentuk Kiran hingga kepercayaannya terhadap Tuhan dan manusia di sekitarnya mulai melemah. Dia bertekad untuk membuktikan bahwa manusia munafik layak mendapat hukuman setimpal, dan membuat Kiran lupa diri seolah dirinya adalah Tuhan.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Kiran melakukan segalanya tanpa melihat batasan halal maupun haram dari suatu hal. Baginya, balas dendam adalah hal terpenting untuk dilakukannya saat itu.

Baca Juga : Top 10 Film Paling Populer yang Tayang di Netflix

Sikap Kiran terhadap kemunafikan manusia adalah hal yang perlu divalidasi. Meskipun penonton mungkin tidak akan mengamini setiap tindakannya, tetapi pemberontakan yang dilakukan Kiran sedikit banyak mencerminkan bagaimana kehidupan sosial di negara ini memandang perempuan (tidak semua, hanya sebagian saja).

Perempuan yang dianggap sebagai makhluk lemah dan objek semata ingin ditepis oleh Kiran. Dia ingin mematahkan ego para lelaki dan membalas tindakan dari orang-orang yang menurutnya munafik.

Film ‘Tuhan, Izinkan Aku Berdosa’ sarat akan makna kehidupan yang dalam. Penonton berusia 17 tahun ke atas sudah boleh untuk menonton film ini.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *