Milenianews.com, Mata Akademisi– Di era digital saat ini, handphone telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari, termasuk bagi anak-anak usia Sekolah Dasar (SD). Meskipun teknologi ini menawarkan berbagai manfaat, penggunaan yang tidak terkontrol dapat membawa dampak negatif. Oleh karena ita, peran orang tua sangat penting dalam membimbing dan mengawasi penggunaan handphone oleh anak-anak mereka.
Salah satu tanggung jawab utama orang tua adalah menetapkan batasan waktu penggunaan handphone. Terlalu banyak waktu yang dihabiskan di depan layar dapat mengganggu perkembangan sosial, emosional, dan fisik anak. Dengan menetapkan aturan yang jelas mengenai durasi dan waktu penggunaan, misalnya tidak menggunakan handphone saat makan atau menjelang tidur, orang tua membantu anak-anak mengembangkan kebiasaan yang sehat dalam berteknologi.
Selain itu, orang tua perlu mengawasi dan memilih konten yang diakses oleh anak-anak mereka. Internet menyediakan beragam informasi, namun tidak semuanya sesuai usia anak menggunakan fitur kontrol orang tua (parental control) pada perangkat dapat membantu memfilter konten yang tidak pantas, sehingga anak-anak terhindar dari paparan materi yang berbahaya.
Pendidikan tentang etika dan keamanan digital juga menjadi aspek penting dalam pembelajaran di era teknologi. Orang tua harus mengajarkan anak-anak tentang pentingnya menjaga data diri online, tidak membagikan informasi pribadi sembarangan, dan bersikap sopan dalam berinteraksi di dunia maya. Dengan pemahaman ini, anak-anak dapat lebih bijak dan berhati-hati saat menggunakan internet.
Terakhir, orang tua diharapkan menjadi contoh dalam penggunaan teknologi. Anak-anak cenderung meniru perilaku orang tua mereka, oleh karena itu, penggunaan handphone yang bijak dan seimbang akan memberikan contoh positif bagi anak-anak. Dengan demikian, mereka dapat belajar menggunakan teknologi dalam kehidupan sehari-hari secara sehat dan bertanggung jawab.
Penulis: Savira Wati













