Tingkatkan Kualitas Tridharma, Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) lakukan kerjasama dengan Teken MOU. UBSI lakukan penandatanganan MOU (Memorandum Of Understanding) dengan Universitas Islam Sumatera Utara (UISU). Teken MOU berlangsung di Gedung Auditorium (Gedung Rektorat) Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), Jl. Sisingamangaraja, Teladan, Medan, Sumatera Utara, Kamis (12/11).
Penandatanganan MOU oleh Dr. Mochamad Wahyudi, MM, M.Kom, M.Pd (Rektor UBSI) dan Dr. H. Yanhar Jamaluddin, MAP (Rektor UISU). Sebagai saksi Zulfrizal, SE, Ak.CA, MBA, MAFIS (Wakil Rektor Bidang Sumberdaya dan Tata Kelola); Ahmad Bakhori, ST, MT (Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausahaan); Andang Suhendi, SS, MA (Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Sistem Informasi) dan seluruh jajaran Pimpinan UISU.
Baca juga: UBSI Bangun TV dan Radio Digital
UBSI Teken MOU
MOU Sebagai payung kerjasama program jangka panjang dari kedua belah pihak. Selanjutnya, MOU ini untuk jalin kerjasama dan saling bantu dalam rangka memajukan Tridharma Perguruan Tinggi. Lebih lanjut, kerjasama ini akan meliputi Pengembangan Bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.
Dr. Mochamad Wahyudi (Rektor UBSI) menuturkan bahwa kerjasama ini merupakan upaya untuk mengimplementasikan peningkatan kualitas Tridharma perguruan tinggi.
“Point penting kerjasama ini dalam bidang Pendidikan, MOU merupakan titik awal menuju kemajuan perguruan tinggi yang lebih baik diantara kedua belah pihak baik dari Pendidikan, Pengabdian Masyarakat maupuan Penelitian,” ujarnya, Sabtu (14/11).
Baca juga: Sobat Milenia, Wajib Tau 20 Istilah Umum Perkuliahan
Dr. Yanhar Jamaluddin, MAP (Rektor UISU) menyampaikan ini adalah era kolaborasi, kita tidak mungkin maju sendiri tanpa ada kolaborasi dengan pihak lain.
“Kerjasama ini merupakan indikator bahwa kita mampu bekerjasama dengan tujuan yang sama yaitu dalam meningkatkan kualitas Tridharma Perguruan Tinggi,” ujarnya. (Umi)