Milenianews.com, Bengkulu– Laznas BMH Bengkulu menyalurkan bantuan finishing teras asrama santri penghafal Al-Qur’an di LKSA Al-Bayyinah, Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu.
Kepala Laznas BMH Bengkulu, M. Irwan menuturkan, pembangunan teras asrama ini penting bagi santri untuk menghadirkan nuansa dan kenyamanan belajar kala ada di asrama.
“Teras asrama ini nantinya bisa digunakan sebagai tempat bersantai, belajar, dan beribadah bagi para santri,” kata Irwan dalam rilis yang diterima Milenianews.com, Kamis (31/8/2023).
Irwan berharap, bantuan ini dapat bermanfaat bagi para santri dan meningkatkan kualitas kegiatan belajar-mengajar di LKSA Al-Bayyinah.
“Semoga bantuan ini dapat mendorong para santri untuk lebih semangat dalam menghafal Al-Qur’an,” harapnya.
Baca Juga : Bersama Laznas Lain di Tarakan, BMH Salurkan Bantuan Seragam Sekolah bagi 22 Siswa Penyintas Kebakaran
Pengelola LKSA Al-Bayyinah, Ustadz Asparudin mengucapkan terima kasih kepada Laznas BMH Bengkulu atas bantuan yang diberikan.
“Terima kasih kepada Laznas BMH Bengkulu atas bantuannya. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami,” ujar Asparudin.
Asparudin berharap, bantuan ini dapat menjadi motivasi bagi para santri untuk lebih giat menghafal Al-Qur’an.
Di LKSA Al-Bayyinah, terdapat sekitar 100 santri yang menghafal Al-Qur’an. Santri-santri tersebut berasal dari berbagai daerah di Bengkulu.