Milenianews.com, Bengkulu— Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Bengkulu (Unib) dan Yayasan Shigor Center Bengkulu resmi menandatangani perjanjian kerja sama di Gedung Dekanat FKIP, Senin (29/9/2025). Kolaborasi ini diharapkan memperkuat peran pendidikan nonformal dan pengabdian masyarakat di Provinsi Bengkulu.
Penandatanganan disaksikan Dekan FKIP Abdul Rahman, S.Si., M.Si., Ph.D.; Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja Sama Dr. Rio Kurniawan, M.Pd.; Koordinator Prodi Pendidikan Nonformal Dr. Ari Putra, M.Pd.; serta Pembina Shigor Center H. Agususanto, Lc., S.S., M.H.; dan Ketua Shigor Center Putri Rezeki Rahayu, Lc., M.Ag.
Dalam sambutannya, H. Agususanto memaparkan kiprah Shigor Center yang konsisten menyiapkan generasi Islami dan berdaya saing. Dr. Ari Putra menambahkan bahwa pertemuan hangat sebelumnya melahirkan kesepakatan untuk berkolaborasi lebih intens. Sementara itu, Dr. Rio Kurniawan menilai kemitraan ini strategis untuk penguatan program dan branding kedua lembaga.
Baca Juga : Siswa Shigor Montessori Tampil Memukau di Hadapan Gubenur Bengkulu dan Ratusan Penonton
Dekan FKIP Abdul Rahman menegaskan pendidikan nonformal memegang peranan besar karena sebagian besar proses belajar anak berlangsung di masyarakat. “Kolaborasi seperti ini menjadi kunci menghadirkan pendidikan yang hidup dan relevan,” ujarnya.
Kesepakatan tersebut membuka peluang pelatihan guru, pengembangan kurikulum berbasis komunitas, penelitian, dan program pengabdian. Sinergi FKIP Universitas Bengkulu dan Yayasan Shigor Center Bengkulu diharapkan menjadi teladan kerja sama kampus dan lembaga sosial untuk menghadirkan pendidikan yang inklusif dan berdampak luas.