Game  

Proses Lokalisasi Game NieR Reincarnation Sudah Selesai

Proses Lokalisasi Game NieR Reincarnation Sudah Selesai

Milenianews.com – Director game Nier Reincarnation, Daichi Matsukawa, baru saja memberikan pernyataan yang cukup menggembirakan. Pertanyataan ini terkait proses lokalisasi game Nier Reincarnation untuk versi globalnya.

Berdasarkan surat pernyataan yang di akun twitter Nier Reincarnation, Tim pengembang game ini sudah menyelesaikan proses translasi. Kini mereka sudah masuk kedalam tahap penyesuaian akhir serta persiapan untuk membuka pra-registrasi.

Pihak pengembang meminta maaf atas keterlambatan update yang terjadi untuk penyesuaian kembali ke versi bahasa Inggris. Atau bisa kita bilang untuk versi globalnya.

Baca Juga : Yoko Taro Kembangkan Game Misterius yang Hanya Tersedia Secara Digital 

Di akhir surat, Daichi memohon agar semua tetap bersabar menunggu waktu pra-registrasi. Beliau juga meminta maaf sebanyak dua kali atas tidak adanya update dalam beberapa bulan terakhir di dalam Suratnya(2/5) lalu.

Baca Juga : NieR: Replicant Remastered Laku Terjual di Steam

Nier Reincarnation adalah bagian dari franchise Nier oleh Yoko Taro. Bisa dibilang game ini merupakan pengembangan game yang akan rilis untuk versi mobile di Android dan iOS. Game ini sedikit berbeda dengan game-game sebelumnya, karena game ini menggunakan fitur Turn-Based RPG. Sama seperti kebanyakan game android lainnya, Nier Reincarnation memiliki sistem gacha.

Nier Reincarnation versi global kemungkinan besar akan rilis tahun ini. Pra-registrasi akan segera mereka buka dalam waktu dekat untuk region North America dan juga Europe.

Nah untuk sobat milenia nampaknya harus sedikit lebih bersabar lagi menunggu. Pasalnya, masih belum ada kepastian apakah region South East Asia akan mendapatkan Pra-registrasi atau tidak. Semoga saja perilisan untuk region SEA tidak terlalu lama.

Respon (7)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *