Milenianews.com, Jakarta – Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) melalui BSI Entrepreneur Center (BEC) dan Incubator Center (IC) Universitas BSI kembali akan menggelar seminar entrepreneur bertajuk ‘Wiramuda Kreatif, Ekonomi Bangkit’.
“Seminar Entrepreneur untuk mahasiswa Universitas BSI yang mendapatkan matakuliah Entrepreneur. Akan digelar secara daring melalui zoom, dari 19-26 April 2021,” tutur ketua BEC & IC Universitas BSI, Fuad Nur Hasan, Kamis (15/4).
Baca Juga : BIC Hadir Menjadi Pionir Inovasi di Universitas BSI
Fuad mengatakan mahasiswa sebagai agen penggerak perubahan di negeri ini yang akan memegang estafet kepemimpinan di masa mendatang. Maka dari itu, mereka harus berperan aktif untuk menjadi pelopor terbentuknya perekonomian nasional yang tangguh.
“Sudah saatnya melakukan perubahan paradigma berpikir di kalangan mahasiswa yakni dari pola pikir sempit mencari kerja setelah lulus kuliah hingga menjadi pencipta lapangan kerja yang berbasis pada penciptaan usaha kecil dan menengah,” pungkasnya.
Ia melanjutkan, adanya wabah COVID-19 membuat banyak perusahaan–perusahaan yang memberhentikan karyawannya. Di tengah kondisi perekonomian yang tidak stabil inilah mahasiswa harus kreatif menciptakan produk-produk konsumsi ataupun berbasis teknologi agar ekonomi negara dapat berangsur bangkit membaik.
“Tujuannya agar dapat merubah pola pikir mahasiswa dari pekerja menjadi pengusaha, dapat memotivasi mahasiswa untuk memulai usaha sejak dini.,” paparnya.
Tujuan seminar wajib entrepreneur, hadirkan pengusaha muda
Selain itu, agar mahasiswa dapat mengetahui tips-tips dari pelaku bisnis dalam menghadapi permasalahan dunia usaha serta dapat memberikan pengetahuan tentang cara membidik peluang bisnis.
Seminar Entrepreneur ini akan menghadirkan 7 narasumber yang merupakan praktisi dan pengusaha sukses. Mereka adalah ketua umum Kadin Artis Indonesia & Founder Djibran Food Indonesia, Rizal Djibran; wakil ketua umum Kadin Indonesia Bidang UMKM dan Koperasi, RM. Teddy Aliyudin; ahli komunikasi dan CEO CPROCOM, Dr. Emilia Bassar, marketing manager PT. Bimo Sejati (Bantex), Ferry Faried; owner Borneo Talent School, Alwa Rerizia; founder kelompok usaha Mata Kehidupan, Mahakam; dan juga ada owner Sang Bintang School, Fahrurrazi.
Baca Juga : BEC Menjadi Lembaga yang Berdampak Baik dan Bermanfaat untuk Mahasiswa UBSI
Fuad berharap seluruh peserta Seminar Entrepreneur ini mendapatkan pengetahuan dasar dalam mengelola suatu bisnis. Dan menjadikan mahasiswa memiliki mental pengusaha yang siap, muda, kreatif dan mandiri.
“Saya berharap agar acara seminar entrepreneur kali ini dapat berjalan lancar dan sukses, semoga mampu melahirkan wiramuda yang kreatif seperti tema yang kami usung,” tandasnya.(Umi)