Milenianews.com – Penulis Game of Thrones, David Benioff dan D.B. Weiss sedang menjalankan proyek bersama dengan Netflix. Penulis Game of Thrones ini bekerjasama dengan Netflix untuk menggarap film adaptasi dari novel The Overstory (2018).
Novel karya Richard Powers ini merupakan karya fiksi alam yang berpusat pada kehidupan sekelompok individu. Novel ini menceritakan tentang bagaimana setiap individu berhubungan dengan sekumpulan pohon yang berbeda dan gerakan untuk melestarikan alam.
Benioff dan Weiss menandatangani sebuah kesepakatan dengan Netflix untuk menggarap film adaptasi dari novel The Overstory ini, dengan nilai USD250 juta. Dalam produksi film adaptasi novel ini, mereka menggaet aktor Hugh Jackman. Selain itu, untuk sobat milenia ketahui, film ini akan menjadi adaptasi ketiga bagi dua penulis tersebut.
Sebelumnya, Benioff dan Weiss juga berkolaborasi dalam adaptasi trilogi sci-fi Liu Cixin The Remembrance of Earth’s Past (atau yang dikenal dengan The Three-Body Problem) dan The Chair.
Baca Juga : Netflix Akan Buat Film Berdasarkan Fenomena “Saham GameStop”
Pulitzer Prize-winning novel The Overstory is being developed as a series by David Benioff & D.B. Weiss.
Richard Powers’ novel is a sweeping work of activism and resistance about a magnificently inventive world that a handful of people learn how to see and are drawn into pic.twitter.com/Wn0VTlFWcU
— Queue (@netflixqueue) February 11, 2021
Hugh Jackman sendiri pernah mengungkapkan ketertarikannya pada novel sebelum bergabung dalam serial ini. Aktor dalam film X-Men itu mengaku menerima salinan buku dari mantan Senator Gary Hart pada 2018 lalu.
Ia menyebut, The Overstory merupakan novel dengan cerita fiksi paling transformatif yang pernah ia baca. Bahkan, ia mengklaim jika novel tersebut sepenuhnya bisa membalikkan cara orang memandang dunia.
Baca juga : Tampilan Awal Joker di Film Justice League: The Snyder Cut
The Overstory menerima penghargaan dari Pulitzer Prize 2019 untuk novel fiksi dan terpilih sebagai Man Booker Prize 2008. Sehingga hal ini membuat Netflix tertarik untuk menggarap film adaptasi dari novel The Overstory.
“Ini menceritakan kisah dunia kita yang luas, saling berhubungan, banyak akal, sangat inventif, dan hampir tidak terlihat oleh kita,” tambah Netflix dalam sebuah unggahannya. “Beberapa orang yang berbeda belajar bagaimana melihat dunia itu dan dibawa ke dalam malapetaka yang sedang berlangsung.” (Latif)
Film yg diambil dari sebuah novel pasti seru👍👍
Pasti bagus nih😊
woooow denger beritanya aja udah interesting bgt.
Buat para pecinta alam
Nonton di Netflix ahh,, sepertinya seru filmnya
wah seru bgt pasti
wah bakalan seru bgt yaa