OpenAI Hadirkan Dall-E 3, di ChatGPT Bisa Ubah Teks jadi Gambar

OpenAI rilis Dall-E 3

Milenianews.com – OpenAI rilis Dall-E 3 yang bisa mengubah teks menjadi gambar. Ini merupakan Art AI Generator seperti MidJourney. Rilisnya Dall-E 3 ini, diklaim akan lebih paham terkait penjelasan detail dari keinginan pemakainya.

Kehadiran generasi 3 Art AI Generator ini, membuatnya bisa menghasilkan gambar dengan akurasi maksimal.

Selain itu, OpenAI tampilkan video demonstrasi terkait kolaborasi Dall-E 3 dan ChatGPT melalui unggahannya di platform X melalui akun @OpenAI.

Baca juga : 3 Chatbot Alternatif Selain ChatGPT ini Harus Kamu Coba!

Dalam video tersebut mendemokan gambar seekor landak dengan bunga matahari. Kalian juga bisa menamainya yang bisa dijadikan sebagai tulisan dalam hasil gambarnya.

Selain itu, dalam video tersebut Dall-E 3 bisa membuatkan stiker dari gambar tersebut. Dall-E 3 terlihat bisa menciptakan gambar secara detail dengan gambar yang beragam pula secara terus menerus di ChatGPT.

Pengguna bisa memakai Dall-E 3 ini dengan berlangganan sebesar USD20 (setara Rp 308.000) per bulannya.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *