Milenianews.com – Fujifilm Indonesia baru saja ngenalin varian warna terbaru dari kamera instan hybrid instax mini Evo™, yaitu Gentle Rose. Warna pink lembut ini jadi pelengkap dari pilihan sebelumnya, hitam dan cokelat. Jadi makin gampang deh buat kamu mengekspresikan gaya dan kreativitas lewat foto!
Presiden Direktur Fujifilm Indonesia, Masato Yamamoto, bilang kalau memotret dan berbagi momen itu udah jadi bagian keseharian masyarakat Indonesia. Dari acara keluarga, pernikahan, wisuda, ulang tahun, sampai nongkrong santai bareng teman, foto selalu jadi cara menyimpan cerita kebersamaan.
Baca juga: Fujifilm Hadirkan Kamera Digital Anyar “X Half” Dengan Tampilan Ringkas
“Instax mini Evo, dengan perpaduan teknologi digital dan sentuhan analog, cepat digemari anak muda, keluarga, dan komunitas kreatif. Khususnya yang ingin mengabadikan momen secara instan dengan hasil yang menarik,” ujarnya dalam keterangan pers di Jakarta, Senin (29/9).

Hybrid digital dan analog, serba bisa
Sejak hadir di dunia pada 2021, instax mini Evo™ udah dikenal karena fleksibilitasnya. Kamu bisa motret, pilih foto favorit, lalu langsung cetak dengan format khas instax mini. Nggak cuma itu, kamera ini juga bisa jadi printer buat smartphone kamu—jadi foto digital gampang banget dicetak dan dibagi ke teman-teman.
Buat kamu yang suka eksplorasi, instax mini Evo™ punya 10 efek lensa seperti Soft Focus dan Light Leak, serta 10 efek film seperti Monochrome dan Retro. Yang keren, efek lensa dan film bisa dikombinasiin sampai 100 variasi, jadi setiap foto punya vibe unik tersendiri.
Baca juga: FUJIFILM Luncurkan 2 Kamera dan Lensa Terbaru di Indonesia
Varian Gentle Rose dijual sekitar Rp2.999.000 dan udah tersedia di toko resmi Fujifilm Indonesia, mitra ritel kamera, serta platform e-commerce. Buat update info dan tips seru soal kamera ini, kamu bisa follow Instagram resmi @instaxindonesia.
Dengan warna baru ini, Fujifilm berharap anak muda Indonesia bisa lebih leluasa berekspresi, sambil tetap menikmati sensasi hybrid digital-analog dari instax mini Evo™.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.













