Milenianews.com – Platform Facebook luncurkan aplikasi perpesanan Messenger Kids yang dikhususkan untuk anak berkomunikasi dengan temannya. Bahkan dengan teman kelasnya selama PSBB(Pembatasan Sosial Berskala Besar) pandemi corona (covid-19).
Facebook memastikan layanan ini memiliki kontrol orangtua yang sangat kuat dan aman untuk anak. Akun Messenger Kids anak juga terhubung dengan akun orangtuanya.
“Selama bertahun-tahun, kami telah bekerjasama dengan Youth Advisor di Facebook, tim yang berisikan para ahli dalam keamanan online, pengembangan anak dan media, untuk mengembangkan Messenger Kids. Kami terus berkonsultasi dengan advokat keamanan anak-anak dan pengajar untuk memastikan bahwa kami menyediakan layanan yang menyeimbangkan pengawasan orang tua dengan fitur-fitur yang membantu anak-anak belajar bagaimana terhubung di ranah online secara aman dan bertanggung jawab,” kata Facebook.

Dilansir dari tek.id(27/4), Ketika membuka aplikasi, pengguna akan dimintai akun Facebook-nya atau akun orangtua yang akan mengontrol. Lalu akun keduanya akan saling terkonfigurasi. Setelah orangtua mengkonfirmasi akunnya, barulah akun anak bisa dibuat.
Namun, sepertinya orangtua tidak bisa melihat isi percakapan melalui kontrol di Messenger-nya. Ketika salah satu teman anak kita menjawab pesan, maka kita tidak mendapatkan notifikasi ataupun keterangan apapun. Hanya terlihat jumlah percakapan anak.
Baca Juga : Facebook dan Google Turut Andil Melawan Berita Hoaks Virus Corona
Messenger Kids dilengkapi dengan beragam fitur yang membantu anak terhubung dengan orang-orang terdekat, seperti keluarga dan temannya. Anak bisa melakukan video chat personal maupun grup, setelah akun mereka diatur oleh orang tuanya.
Secara keseluruhan, Messenger Kids sangat membantu orangtua memberi akses media sosial kepada anak dengan aman. Konten tak layak untuk anak juga tidak akan terjadi karena tidak ada fitur explore seperti di Instagram. Sehingga anak hanya dapat melihat konten dari teman-temannya yang juga dipantau oleh orangtua masing-masing.
Di samping itu, visual Messenger Kids sangat cocok untuk anak di bawah 13 tahun. Penuh warna dan stikernya yang atraktif.