Siswa SMP Prestasi Global  Ikuti Pertandingan Sepak Bola Tingkat Internasional Royal Selangor Cup KL Malaysia

Siswa SMP Prestasi Global Depok ikut bertanding di laga internasional Royal Selangor Cup Selangor, awal Desember 2023 lalu. (Foto: Dok PresGo).

Milenianews.com, Depok–  Salah satu siswa SMP Prestasi Global Depok,  Agia Fitramar bersama timnya mengikuti laga internasional dalam cabang olahraga sepak bola di Malaysia (1-4 Desember 2023). Kejuaraan yang bernama Royal Selangor Cup itu diadakan di Kuala Lumpur, Malaysia.

Agia,  siswa kelas 7,  bersama tim Putra Ralin FA mewakili Tangsel Junior mendapat kesempatan bertanding dalam tingkat internasional di negeri jiran Malaysia.

Pertandingan tersebut diikuti oleh kesebelasan dari Negara Vietnam, India, Singapura, Thailand, Malaysia, Brunei Darussalam dan Indonesia.

Persiapan untuk menghadapi pertandingan tersebut Agia dan  tim Putra Ralin FA berlatih dengan rutin. “Agia sangat senang, bangga, dan akan berusaha memberikan yang terbaik untuk Indonesia serta menjadi juara,” ujarnya sebelum keberangkatan ke Malaysia.

Di dampingi pelatih Head Coach Sumartin dan Coach Naman (Pelatih U12), menjadikan rasa percaya diri Agia beserta tim untuk menjadi juara dalam laga internasional.

Dukungan dan  doa dari orang tua, guru dan teman-teman SMP Prestasi Global merupakan bekal yang akan membawa dalam kemenangan tim dari Indonesia. Ibunda Agia mengungkapkan ” Bangga, Alhamdulillah anak saya dan timnya bisa mengikuti turnamen secara internasional, dapat menjadikan pengalaman untuk Agia serta memotivasi yang baik. Berharap bisa mendapatkan juara terbaik agar mengharumkan nama Indonesia.”

Keberangkatan Agia beserta tim Putra Ralin FA di sambut dengan penuh doa dari keluarga. Sekolah SMP Prestasi Global Depok, mendukung semua talenta yang dimiliki oleh seluruh peserta didiknya baik dalam perlombaan akademik maupun non-akademik.

Karlina selaku Kepala SMP Prestasi Global sangat bangga ketika mengetahui salah satu siswa nya ikut turnamen tingkat internasional.   ”Semoga di  lain waktu akan banyak peserta didik SMP Prestasi Global yang dapat mengikuti perlombaan-perlombaan baik tingkat nasional maupun internasional dalam segala bidang,”  ujarnya.

Direktur Sekolah Prestasi Global Ahmad Faisal menuturkan, “Tidak hanya mendukung peserta didiknya yang mengikuti perlombaan-perlombaan bergengsi, tetapi para gurunya pun di harapkan dapat mengikuti lomba yang diperuntukan bagi pendidik.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *