Siswa SD Prestasi Global (PresGo) Raih Prestasi Membanggakan dalam Lomba Renang

Dua siswa SD Prestasi Global-Depok  berhasil menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Internal SF Winner Swimming Competition yang berlangsung di GOR Ciracas, Jakarta Timur,  Ahad (25/8/2024). (Foto: Dok PresGo)

Milenianews.com, Depok– Siswa SD Prestasi Global-Depok  berhasil menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Internal SF Winner Swimming Competition yang berlangsung di GOR Ciracas, Jakarta Timur, Minggu, 25 Agustus 2024. Fayyadh Al-Biruni Rahmat, siswa kelas 1 D (Vigna Radiata), meraih juara kedua dalam kategori gaya bebas 25 meter dan membawa pulang medali perak. Prestasi ini menandakan ketekunan dan semangat tinggi yang dimiliki oleh Fayyadh dalam menghadapi kompetisi ini.

Selain Fayyadh, Ayyash Bilhaq Aizizi, yang juga berasal dari kelas 1 D (Vigna Radiata), berhasil meraih juara ketiga dalam kategori yang sama, yaitu gaya bebas 25 meter, dan mendapatkan medali perunggu. Pencapaian kedua siswa ini menunjukkan kompetensi yang luar biasa di bidang olahraga renang, meski baru menginjak kelas 1 SD.

Kepala SD Prestasi Global, Mustopa, mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang diraih oleh kedua siswa ini. Ia menekankan bahwa keberhasilan Fayyadh dan Ayyash merupakan bukti bahwa siswa SD Prestasi Global memiliki beragam kompetensi yang terus berkembang. “Kami sangat bangga dengan prestasi ini. Semoga ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi di berbagai bidang,” ujar Mustopa dalam rilis yang diterima Milenianews.com.

Baca Juga : Prestasi Gemilang Siswa SD Prestasi Global di Ajang SF Winner Swimming Club

Bunda Khariesa orang tua ananda Fayyadh, mengapresiasi semangat dan ketekunan putranya dalam berlatih, yang akhirnya berbuah prestasi. Sementara itu, Bunda Fionna Afrinuzah,  orang tua ananda Ayyash, menekankan pentingnya semangat berlatih, menjaga kedisiplinan, dan mental yang tangguh agar anaknya terus bersinar dalam kompetisi mendatang. Keduanya berharap prestasi ini dapat menjadi pijakan awal untuk meraih kesuksesan lebih besar di masa depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *